PT Bank Muamalat Indonesia Tbk mengadakan kegiatan penyaluran Dana Zakat Pangan untuk Dhuafa kepada 100 Mustahik dari Baitul Maal Muamalat (yang diwakili oleh Bank Muamalat Cabang KPO Muamalat Tower) melalui 2 Mesjid yakni di Masjid Al Bayyinah, Setiabudi, Jakarta Selatan dan Masjid Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta, pekan lalu, 23 Mei 2019. Program Pangan Untuk Dhuafa (PAUD) adalah penyaluran dana zakat untuk keluarga fakir miskin berupa bantuan pangan yang terdiri dari bahan pokok seperti beras dan lainnya serta uang tunai. Program PAUD ini merupakan bentuk bantuan kemanusiaan dari Bank Muamalat yg bersinergi dengan Baitul Maal Muamalat sebagai bentuk kerjasama dengan mesjid-mesjid disekitar kantor layanan Bank Muamalat agar dapat tumbuh berkembang bersama. Kegiatan ini merupakan agenda rutin tiap tahun yg dipadukan dengan program bantuan pangan secara nasional Bank Muamalat. Program ini secara serentak diselenggarakan di seluruh kantor cabang Bank Muamalat se-Indonesia.