Pentingnya NPG Untuk Sistem Pembayaran Yang Efisien
Page 2

Pentingnya NPG Untuk Sistem Pembayaran Yang Efisien

“Jadi saya rasa dengan transaksi yang makin lama makin meningkat, ada baiknya kita punya NPG. Banyak negara lain memiliki gateway sistem seperti itu,” ujar Destry, di Jakarta, Kamis, 8 Desember 2016.

Destry memandang, bahwa kebutuhan masyarakat ke depan terhadap sistem pembayaran semakin meningkat pesat. Masyarakat, kata dia, membutuhkan suatu sistem pembayaran yang lebih efisien, dan menjangkau keseluruhannya.

“Kedepan, yang namanya transaksi tidak hanya dari bank ke bank, tapi bisa dari operator ke bank. Apalagi, makin lama pengguna internet akan semakin meningkat, transaksi juga akan meningkat,” ucapnya.

Meski begitu, dirinya menggaris bawahi, bahwa siapapun yang nantinya akan ditunjuk sebagai gateway, maka diharuskan perbankan lokal. Menurutnya, hal ini tentu akan semakin memberikan keuntungan bagi para regulator terkait.

“Bagusnya, payment sistem itu lokal. Kita bisa tau gambaran transaksi domestik seperti apa. Selain itu, tidak akan ada dana yang keluar, karena dia masuknya juga ke kita,” paparnya. (baca selanjutnya)

Related Posts

News Update

Top News