Lifestyle

Pentingnya Menjaga Kesehatan Fisik dan Stamina di Masa Pandemi

Jakarta – Ada banyak manfaat olahraga jika rutin dilakukan. Aktivitas olahraga ringan seperti jalan kaki, lari (jogging), lompat tali (skipping), senam, dan lain-lain menjadi tren akhir-akhir ini. Olahraga ringan bertujuan menjaga kesehatan fisik dan mental serta meningkatkan imunitas tubuh di masa pandemi. 

Saat orang kurang melakukan aktivitas fisik maupun melakukan aktivitas fisik secara berlebih, terkadang sebagian anggota tubuh akan terasa pegal, sakit, dan tidak nyaman. Hal ini umum terjadi pada pria dan wanita. Untuk mengatasi, biasanya minum obat penghilang pegal atau bisa dengan mengkonsumsi minuman herbal alami seperti minuman yg mengandung jahe, meniran atau pegagan, yang dapat meningkatkan stamina/imun tubuh, menghangatkan tubuh dan menghilangkan pegal-pegal atau kelelahan serta memperlancarkan sirkulasi darah sehingga dapat meningkatkan stamina/imun tubuh dan menimbulkan rasa nyaman.

Minuman herbal yang dibuat/diracik dari jahe atau bahan alami lain seperti pegagan, meniran, jintan hitam/habbatus sauda, keladi tikus, daun sirsak, dan lain-lain sangat baik untuk kesehatan, terutama pada saat pandemi seperti sekarang. Namun tidak semua orang mau repot membuat minuman herbal sendiri. Melihat potensi ini,  PT. Dami Sariwana mengenalkan dua produk suplemen obat herbal alami siap minum, yakni THYPONISIX dan TOP UP yang sudah mengantongi izin dari Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) serta Halal dari LPPOM MUI.

Taswan Wimalaputra selaku Marketing Manager Dami Sariwana menjelaskan, bahwa THYPONISIX adalah ramuan herbal alami yang terbuat dari ekstrak daun keladi tikus dan daun sirsak untuk membantu memelihara kesehatan bagi pria dan wanita. “Rimpang keladi tikus memiliki kandungan zat aktif/kimia dan efek farmakologis, yaitu kandungan alkaloid, triterpenoid, dan lignin (polifenol). Sedangkan pada daun sirsak ada kandungan zat aktif/kimia minyak atsiri, alkaloid, flavanoid, saporin, tanin, dan glikosida. Ini semua sangat bagus untuk kesehatan,” papar Taswan.

Sedangkan untuk membantu memelihara stamina tubuh, pihaknya juga menyediakan  produk TOP UP, yakni ramuan herbal alami yang mengandung ekstrak jahe merah, pegagan, meniran, jintan hitam/habbatus sauda, dan akar ginseng. “Saat ditanya mana yang lebih baik dari kedua obat herbal di atas, keduanya sama baik dan sangat cocok diminum oleh pria dan wanita, terutama pada saat pandemi virus corona covid-19 untuk memelihara kesehatan dan stamina atau imun tubuh kita,” ucap Taswan. (*)

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Banyak Fitur dan Program Khusus, BYOND by BSI Raih Respons Positif Pasar

Jakarta – Super App terbaru dari PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI), yaitu BYOND by… Read More

12 hours ago

Pekan Kedua November, Aliran Modal Asing Keluar Indonesia Sentuh Rp7,42 Triliun

Jakarta – Bank Indonesia (BI) melaporkan aliran modal asing keluar (capital outflow) dari Indonesia pada pekan kedua… Read More

14 hours ago

IHSG Sepekan Turun 1,73 Persen, Kapitalisasi Pasar Bursa jadi Rp12.063

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) melaporkan bahwa data perdagangan saham pada pekan 11… Read More

16 hours ago

Top! Baru Setahun, Allianz Syariah Sudah jadi Market Leader

Jakarta – Kinerja PT Asuransi Allianz Life Syariah Indonesia atau Allianz Syariah tetap moncer di… Read More

19 hours ago

BPR Syariah BDS Serahkan Cash Waqf Linked Deposit Rp111 Juta ke Warga Yogyakarta

Jakarta - PT BPR Syariah BDS berkomitmen untuk memberikan pelbagai dampak positif bagi nasabahnya di Yogyakarta dan… Read More

1 day ago

Antusiasme Mahasiswa Udayana Sambut Gelaran Literasi Keuangan Infobank

Denpasar--Infobank Digital kembali menggelar kegiatan literasi keuangan. Infobank Financial & Digital Literacy Road Show 2024… Read More

2 days ago