Jakarta – Tahun 2020 merupakan tahun yang berat bagi seluruh sektor bisnis, tak terkecuali bagi industri asuransi. Meski begitu, Asuransi Jasa Raharja mampu mencatatkan kinerja yang apik sepanjang tahun lalu.
Hal ini tercermin dari pencapaian kinerja operasionalnya yang menawan. Di mana, pada tahun 2020 lalu, kecepatan pelayanan santunan bagi korban meninggal dunia di tempat kejadian perkara (TKP) dapat ditempuh 1 hari 14 jam, atau penyelesaian santunan korban meninggal dunia di TKP 94,48% mampu diselesaikan di bawah 3 hari.
Selanjutnya, rasio overbooking bagi korban kecelakaan lalu lintas (laka lantas) yang dirawat di rumah sakit (RS) sebesar 87,65%. Kemudian, jumlah RS yang telah bekerja sama dengan Jasa Raharja menjadi 2.129 RS, atau meningkat sebanyak 401 RS dibanding tahun sebelumnya yang tercatat hanya 1.728 RS.
Selain itu, Jasa Raharja juga terus meningkatkan pelayanan prima yang dilakukan melalui inovasi-inovasi pelayanan maupun pendanaan, seperti implementasi Sistem Verifikasi Rawatan (SiVERA), aplikasi sistem Monika, dan aplikasi mobile JR-Ku. (*) Bagus Kasanjanu
Poin Penting IHSG berpeluang menguat untuk menguji level 9.030–9.077, namun investor diminta waspada potensi koreksi… Read More
Jakarta – Harga emas untuk produk Galeri24 dan UBS yang diperdagangkan pada Senin, 12 Januari 2026 di… Read More
Oleh Eko B. Supriyanto, Chairman Infobank Media Group MENTERI Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa menyebut para… Read More
Poin Penting BTN rebranding e’Batarapos menjadi Tabungan BTN Pos sebagai langkah strategis memperluas inklusi keuangan… Read More
Poin Penting Aliran modal asing masuk Rp1,44 triliun di awal Januari 2026, mayoritas mengalir ke… Read More
Poin Penting KPK tetapkan 5 tersangka OTT dugaan suap pajak KPP Madya Jakarta Utara. 3… Read More