Jakarta – PT Bank Ina Perdana Tbk (Bank INA) menjalin kerja sama strategis dengan PT Sequis Aset Manajemen (Sequis AM). Bank INA sebagai Agen Penjual Efek Reksa Dana (APERD) akan memasarkan produk Reksa Dana Sequis Equity Indonesia, Sequis Balance Ultima, Sequis Bond Optima, dan Sequis Liquid Prima.
Direktur Utama Bank INA, Henry Koenaifi, mengatakan, kemitraan strategis dengan Sequis AM menjadi awal penjualan produk reksa dana melalui jaringan Bank INA. Ini juga menjadi nilai tambah yang ditawarkan Bank INA bagi nasabah.
“Kami percaya bahwa kolaborasi ini akan memperkuat posisi Bank INA di pasar dan membantu nasabah kami meraih tujuan keuangan mereka dengan lebih efektif,” ujar Henry dalam keterangan resmi, Kamis, 7 November 2024.
Baca juga: Tingkatkan Kapasitas Digital, Bank INA Rilis Layanan dan Fitur Ini di Binadigital
Bank INA, lanjut Henry, akan terus menghadirkan beragam solusi investasi bagi nasabah. Melalui sinergi dengan Sequis AM, Bank INA juga akan menyediakan informasi dan edukasi yang lebih baik terkait investasi, agar nasabah bisa mengambil keputusan yang tepat. Langkah ini juga sejalan dengan visi perseroan untuk menjadi bank yang responsif terhadap kebutuhan nasabah.
”Dengan meningkatkan layanan kami, kami yakin dapat membangun hubungan yang lebih kuat dan berkelanjutan dengan para nasabah. Kami optimis bahwa langkah ini akan membuka peluang baru bagi pertumbuhan sektor jasa keuangan,” tambah Henry.
Sementara, Presiden Direktur PT Sequis AM, Sigit Pratama Wiryadi menambahkan, kerja sama ini akan membuka akses bagi Sequis AM untuk dapat memperkenalkan produk reksa dana kepada masyarakat luas, khususnya nasabah Bank INA di berbagai daerah di Indonesia.
“Kami berharap kemitraan ini dapat menciptakan sinergi positif sehingga kerja sama dapat terjalin dalam jangka panjang sekaligus memperkuat daya saing kami di industri reksa dana,” imbuhnya.
Baca juga: Era Suku Bunga Tinggi, Banyak Investor Pilih Reksa Dana Pasar Uang
Kemitraan ini juga diyakini akan mendukung upaya keduanya dalam memperkuat posisi di market. Sequis AM akan terus meningkatkan inovasi produk dan layanan untuk memenuhi kebutuhan pasar yang terus berkembang. termasuk melalui rencana menambah variasi produk.
Sebagai tambahah, informasi mengenai produk-produk Reksa Dana Sequis AM yang dijual melalui Bank INA dapat diperoleh melalui Relationship Manager Bank INA yang memiliki izin WAPERD (Wakil Agen Penjual Efek Reksa Dana).
Nasabah dapat menyesuaikan pilihan produk dengan kebutuhan dan profil risiko masing-masing, untuk mencapai tujuan keuangannya. (*) Ari Astriawan
Jakarta – Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada hari ini, 7 November 2024, ditutup ambles… Read More
Jakarta - Unifiber, lini bisnis infrastruktur digital di bawah naungan PT Asianet Media Teknologi (Asianet),… Read More
Jakarta - Serangan siber bisa datang kapan saja dan di mana saja. Pelaku usaha di… Read More
Jakarta – Harga bitcoin (BTC) mencetak rekor tertinggi sepanjang masa atau all time high (ATH)… Read More
Jakarta - Bank Mandiri terus memperkuat komitmen dalam mengurangi jejak karbon dari kegiatan operasionalnya, salah… Read More
Jakarta - KB Kookmin Bank, pemegang saham pengendali KB Bank, memberikan bantuan medis berupa biaya… Read More