Pasar Modal Sumbang Pembiayaan Rp33 Triliun
Page 2

Pasar Modal Sumbang Pembiayaan Rp33 Triliun

Selain itu, dari sisi pertumbuhan kredit pada kuartal satu 2017, ia menuturkan lebih bagus dibandingkan periode yang sama pada tahun lalu. Ia menilai, meski geliatnya belum terlalu kuat, namun pertumbuhan kredit mulai terlihat baik. “Kredit kuartal pertama tumbuh lebih baik, mudah-mudahan ini bisa mendorong konsumsi swasta lebih lanjut,” ujarnya.

Muliaman menjelaskan, pihaknya berharap pertumbuhan kredit di sektor-sektor lain dapat menjadi pendorong penting pertumbuhan kredit secara keseluruhan.

OJK memandang positif baiknya pertumbuhan kredit secara tahunan pada kuartal satu 2017 ini. Pasalnya, hingga pertengahan tahun lalu, pertumbuhan kredit masih belum menunjukkan perkembangan berarti.

Muliaman menambahkan beberapa sektor yang tumbuh dalam kredit ialah listrik infrastruktur dan pertanian. “Pertumbuhan kredit saya kira nyata di sektor pertanian, infrastruktur, dan kelistrikan,” tutupnya. (*)

 

 

Editor: Paulus Yoga

Related Posts

News Update

Top News