Pasar Modal

Pasar Modal RI Masih Semarak , Ada 101 Penawaran Umum di Pipeline, Nilainya Tembus Segini

Jakarta – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebutkan bahwa di dalam pipeline masih terdapat 101 rencana penawaran umum dengan perkiraan nilai penawaran umum mencapai Rp72,85 triliun, serta rencana initial public offering (IPO) oleh emiten baru sebanyak 66 perusahaan.

Kepala Eksekutif Pengawas Pasar Modal, Keuangan Derivatif, dan Bursa Karbon OJK, Inarno Djajadi, mengatakan bahwa, pasar modal di Indonesia hingga 31 Juli 2023 masih mengalami penguatan sebesar 4,05% secara mtd ke level 6.931,36.

Baca juga: OJK: Kondisi Perbankan RI Tetap Resilien, Bagaimana Nasib IKNB dan Pasar Modal?

“Dimana Juni 2023 menguat 0,43% mtd ke level 6661,88, dengan non-resident mencatatkan inflow sebesar Rp2,72 triliun mtd, dimana Juni 2023 terjadi outflow sebesar Rp4,38 triliun mtd,” ucap Inarno dalam RDKB OJK di Jakarta, 3 Agustus 2023.

Inarno menambahkan, bahwa penguatan IHSG tersebut ditopang oleh saham sektor energi dan sektor basic materials atau bahan baku. Sehingga, secara ytd IHSG tercatat menguat 1,18% dengan non resident membukukan net buy sebesar Rp18,92 triliun dari Juni 2023 net buy sebesar Rp16,21 triliun ytd.

Kemudian di sisi likuiditas transaksi, rata-rata transaksi pasar saham termoderasi di Juli 2023 menjadi Rp9,66 triliun mtd dan Rp10,24 triliun ytd, sedangkan pada Juni 2023 tercatat sebesar Rp9,64 triliun mtd dan secara umum berada di bawah level rata-rata transaksi harian di tahun 2022 sebesar Rp14,71 triliun.

Baca juga: OJK Sanksi 24 Pelaku Pasar Modal, Dendanya Capai Rp11,03 Miliar

Adapun, penghimpunan dana di pasar modal hingga 31 Juli 2023 tercatat sebesar Rp162,09 triliun dengan emiten baru tercatat sebanyak 57 emiten, dimana nilai emisi emiten IPO tersebut lebih tinggi dibandingkan pencapaian sepanjang tahun 2022 dan menjadi terbesar di Asia Tenggara. (*)

Editor: Rezkiana Nisaputra

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

Apindo Tolak Kenaikan PPN 12 Persen: Ancam Daya Beli dan Pertumbuhan Ekonomi

Jakarta - Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO) menolak rencana pemerintah menaikkan tarif Pajak Pertambahan Nilai (PPN) menjadi… Read More

5 mins ago

BI Laporkan Uang Beredar Oktober 2024 Melambat jadi Rp9.078,6 Triliun

Jakarta – Bank Indonesia (BI) mencatat uang beredar (M2) tetap tumbuh. Posisi M2 pada Oktober 2024 tercatat… Read More

42 mins ago

IIF Raih Peringkat Gold Rank pada Ajang Penghargaan ASRRAT

Jakarta - PT Indonesia Infrastructure Finance (IIF) kembali meraih peringkat "Gold Rank" dalam ajang Asia… Read More

1 hour ago

Hyundai New Tucson Mengaspal di RI, Intip Spesifikasi dan Harganya

Jakarta – Menjelang akhir 2024, PT Hyundai Motors Indonesia resmi merilis new Tucson di Indonesia. Sport Utility Vehicle (SUV)… Read More

1 hour ago

Direktur Keuangan Bank DKI Raih Most Popular CFO Awards 2024

Jakarta - Romy Wijayanto, Direktur Keuangan & Strategi Bank DKI menerima penghargaan sebagai Most Popular… Read More

1 hour ago

Wamenkop: Koperasi jadi Solusi Pengentasan Kemiskinan dan Jeratan Rentenir

Jakarta - Kementerian Koperasi (Kemenkop) menegaskan peran strategis koperasi, khususnya Baitul Maal Wa Tamwil (BMT), dalam… Read More

2 hours ago