Keuangan

Outstanding Pembiayaan Fintech P2P Lending Capai Rp80,07 T, OJK Soroti Kenaikan Kredit Macet

Jakarta – Industri pembiayaan berbasis teknologi atau fintech peer-to-peer (P2P) lending terus mencatatkan pertumbuhan pesat di awal 2025. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat outstanding pembiayaan fintech P2P lending mencapai Rp80,07 triliun per Februari 2025, tumbuh 31,06 persen year on year (yoy).

Kepala Eksekutif Pengawas Lembaga Pembiayaan, Perusahaan Modal Ventura, Lembaga Keuangan Mikro dan Lembaga Jasa Keuangan Lainnya (PVML) OJK, Agusman, mengatakan kinerja ini meningkat dibandingkan Januari lalu yang mencatatkan pertumbuhan 29,94 persen yoy.

Baca juga: Piutang Pembiayaan Multifinance Tembus Rp507,02 Triliun per Februari 2025

“Untuk industri fintech peer-to-peer lending, outstanding pembiayaan di Februari 2025 tumbuh sebesar 31,06 persen yoy di Januari yang lalu tercatat 29,94 persen yoy dengan nominal sebesar Rp80,07 triliun,” ujarnya dalam Rapat Dewan Komisioner Bulanan (RDKB) OJK yang digelar secara virtual, Jumat (11/4).

Ia mengatakan bahwa pertumbuhan tersebut menunjukkan peran besar fintech dalam memperluas akses pembiayaan bagi masyarakat.

Kredit Macet Naik

Namun demikian, OJK turut mencermati kenaikan tingkat risiko kredit. Tingkat Wanprestasi 90 (TWP90) atau kredit macet agregat fintech lending naik menjadi 2,78 persen di Februari.

“Tingkat risiko kredit macet secara agregat atau yang kita kenal dengan TWP90 berada di posisi 2,78, di Januari yang lalu tercatat 2,52 persen,” kata Agusman.

Baca juga: OJK Catat Kredit Perbankan Tumbuh 10,30 Persen di Februari 2025

Pertumbuhan tinggi fintech lending menjadi sinyal positif bagi penetrasi layanan keuangan digital di Indonesia, namun lonjakan TWP90 perlu dicermati agar tidak menjadi ancaman jangka panjang.

Secara keseluruhan sektor pembiayaan di bawah pengawasan PVML OJK juga menunjukkan pertumbuhan yang stabil. Piutang pembiayaan sektor PVML tumbuh 5,92 persen yoy pada Februari 2025 menjadi Rp507,02 triliun. (*) Alfi Salima Puteri

Galih Pratama

Recent Posts

Airlangga Beberkan Isi Negoisasi Tarif Resiprokal AS, Apa Saja?

Jakarta – Pemerintah mulai melakukan langkah negosiasi terhadap Amerika Serikat (AS) terkait kebijakan tarif resiprokal Presiden Donald… Read More

3 hours ago

LPS Siapkan Pembayaran Klaim Simpanan Nasabah BPRS Gebu Prima

Jakarta - Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) menyiapkan proses pembayaran klaim penjaminan simpanan dan pelaksanaan likuidasi… Read More

3 hours ago

XL Smart Resmi Beroperasi, Tegaskan Tidak akan Lakukan PHK

Jakarta - PT XL Smart Telecom Sejahtera Tbk (EXCL) secara resmi berdiri pada 17 April… Read More

4 hours ago

Ekonom Prediksi Penerimaan Pajak 2025 Tak Capai Target

Jakarta – Head of Research & Chief Economist Mirae Asset, Rully Arya Wisnubroto memprediksi bahwa penerimaan pajak… Read More

19 hours ago

Siapa Pendiri Taman Safari Indonesia? Ini Dia Sosoknya

Jakarta - Siapa pemilik dari Taman Safari Indonesia? Pertanyaan tersebut banyak diperbincangan publik luas seiring… Read More

19 hours ago

IHSG Jelang Long Weekend Ditutup Menguat ke Level 6.438

Jakarta – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan hari ini, 17 April 2025,… Read More

20 hours ago