News Update

OJK Genjot Literasi Keuangan Masyarakat Pedesaan Yang Masih Rendah

Jakarta – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) terus menggenjot angka literasi keuangan kepada masyarakat pedesaan di Indonesia. Peningkatan literasi keuangan tersebut dilakukan dengan menggunakan metode pembinaan dan pengadaan seminar literasi keuangan. Tercatat angka literasi keuangan pada masyarakat pedesaan hanya sebesar 23,9 persen.

Hal tersebut disampaikan oleh Deputi Komisioner Edukasi dan Perlindungan Konsumen Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sardjito kepada para pelaku Layanan Keuangan Tanpa Kantor untuk keuangan inklusif (Laku Pandai) di hotel Grand Hyatt Jakarta, Selasa 5 Desember 2017.

“Indeks literasi dan inklusi keuangan untuk masyarakat pedesaan menunjukkan nilai yang semakin rendah, yaitu hanya 23,9 persen masyarakat yang well literate dengan tingkat inklusi keuangan sebesar 63,2 persen,” jelas Sardjito di hotel Grand Hyatt Jakarta, Selasa 5 Desember 2017.

Selain itu, Sardjito menilai, tingginya area yang belum tersentuh oleh bank di Indonesia juga menunjukkan bahwa masih banyak masyarakat yang belum terlayani oleh lembaga keuangan formal.

Dirinya menjelaskan, menurut hasil survei nasional keuangan tahun 2016 menunjukkan bahwa sebesar 67,8 persen masyarakat Indonesia telah menggunakan produk dan layanan keuangan, namun hanya 29,7% masyarakat yang benar benar memahami mengenai produk perbankan.

“Hal ini menunjukkan banyak masyarakat yang telah menggunakan produk keuangan tanpa dibekali pemahaman keuangan yang memadai,” tambah Sardjito.

Sardjito berharap, target yang dicanangkan oleh Dewan Nasional Keuangan Inklusif yang langsung dipimpin oleh Presiden Jokowi dapat tercapai. Dimana Presiden menargetkan 75 persen masyarakat Indonesia diharap telah menggunakan produk dan layanan keuangan di tahun 2019.(*)

Suheriadi

Recent Posts

ICC Resmi Keluarkan Surat Penangkapan Benjamin Netanyahu dan Yoav Gallant

Jakarta - Mahkamah Pidana Internasional (International Criminal Court/ICC) resmi mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Perdana Menteri Israel, Benjamin… Read More

2 hours ago

Mandiri Sekuritas Ramal Ekonomi RI Tumbuh 5,1 Persen di 2025

Jakarta - PT Mandiri Sekuritas memproyeksikan pertumbuhan Produk Domestik Bruto (PDB) yang stabil pada kisaran… Read More

11 hours ago

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

11 hours ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

12 hours ago

Insiden Polisi Tembak Polisi, Ini Penjelasan Kapolda Sumbar

Jakarta - Kapolda Sumbar Irjen. Pol. Suharyono menjelaskan kronologis polisi tembak polisi yang melibatkan bawahannya,… Read More

12 hours ago

Wamen ESDM Dukung Adopsi Electrifying Lifestyle di Masyarakat

Jakarta – Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Yuliot Tanjung mendukung langkah PLN… Read More

13 hours ago