News Update

OJK Catat Kredit BPR MasihTumbuh 10,7% di Tengah Pandemi

Jakarta – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat, hingga Kuartal-I 2021 penyaluran kredit Bank Perkreditan Rakyat (BPR) dan BPRS masih tumbuh positif 10,7% (YoY) atau mencapai Rp112,36 triliun ditengah pandemi. Sedangkan untuk Dana Pihak Ketiga (DPK) BPR telah mencapai Rp107,98 triliun atau tumbuh 3,4%.

“Kami melihat bahwa BPR telah memberikan kontribusi yang cukup signifikan terhadap kredit terutama UMKM,” kata Direktur Penelitian dan Pengaturan BPR OJK Ayahandayani melalui Webinar TOP 100 BPR “Mendukung Ekosistem UMKM Go Digital dan Digitalisasi BPR : Potensi Bisnis Kolaborasi BPR & Fintech”, Jumat 18 Juni 2021.

Handayani juga menyatakan, kondisi bisnis BPR masih sangat kuat hal tersebut tercermin dari Capital Adequacy Ratio (CAR) BPR yang mencapai 34,02% atau masih meningkat 248 bps dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

Handayani mengungkapkan, hingga Maret 2021 jumlah BPR di Indonesia telah mencapai 1.498 bank dimana sekitar 68,5% berada di wilayah Jawa dan Bali. Sementara itu untuk total aset BPR secara nasional tercatat masih tumbuh 10,2% (YoY) atau mencapai Rp156,9 triliun. (*)

Editor: Rezkiana Np

AddThis Website Tools
Suheriadi

Recent Posts

H-3 Lebaran, Penumpang Whoosh Melonjak hingga 20 Ribu Orang Sehari

Jakarta – Memasuki H-3 Lebaran 2025, Jumat (28/3), PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) mencatat… Read More

12 hours ago

Didukung Logistik dan Sewa, Adi Sarana Armada (ASSA) Raih Laba Bersih Rp330,1 M di 2024

Jakarta - PT Adi Sarana Armada Tbk (ASSA), emiten yang bergerak di ekosistem mobilitas orang… Read More

15 hours ago

8.500 Pemudik Rayakan Lebaran di Kampung dengan Mudik Gratis Bank Mandiri

Jakarta – Bank Mandiri kembali menyelenggarakan Program Mudik Gratis 2025 dengan tema “Mudik Aman Sampai… Read More

17 hours ago

IHSG Sepekan Naik 4,03 Persen, Kapitalisasi Pasar jadi Rp11.126 Triliun

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) menyatakan, data perdagangan saham pada pekan ini, 24-27… Read More

17 hours ago

4 Tips Agar Tetap Sehat dan Bugar Selama Mudik Lebaran

Jakarta - Saat melakukan perjalanan mudik jauh untuk bertemu dengan keluarga, kemungkinan kondisi tubuh akan… Read More

18 hours ago

Mudik Aman Sampai Tujuan, Bank Mandiri Berangkatkan 8.500 Pemudik dengan 170 Bus

Suasana saat pemberangkatan mudik aman sampai tujuan yang gelar Bank Mandiri yang dilepas dari Parkir… Read More

19 hours ago