Keuangan

Nasabah Jiwasraya yang Setuju Restrukturisasi ke IFG Life Makin Bertambah

Jakarta – Indonesia Financial Group (IFG) menyebutkan jumlah nasabah PT Asuransi Jiwasraya (Persero) yang mengikuti program restrukturisasi ke IFG Life semakin bertambah.

Direktur Utama IFG, Hexana Tri Sasongko, mengatakan bahwa, nasabah Jiwasraya yang akhirnya setuju untuk melakukan restrukturisasi polis ke IFG Life kini sebanyak 50 persen dari total 900 nasabah yang menolak.

“Saya tidak ingat persisnya, tetapi tinggal dari sisa itu 50 persen (nasabah) sudah ikut lagi (restrukturisasi),” ucap Hexana kepada media dikutip, 22 Mei 2024.

Baca juga: OJK: Asuransi Jiwasraya Masih Beroperasi dan Belum Bisa Dibubarkan, Ternyata Ini Masalahnya

Sementara, nasabah Jiwasraya yang masih menolak untuk direstrukturisasi, ke depannya tetap akan mengikuti solusi dari Asuransi Jiwasraya.

Di sisi lain, Hexana, menyebutkan bahwa pernyataan modal negara (PMN) sebesar Rp3,5 triliun dari anggaran pendapatan dan belanja negara (APBN) 2024 sudah diterima oleh IFG Life yang digunakan untuk memindahkan polis nasabah Jiwasraya.

“Sudah masuk (PMN), efektif masuk ke IFG life itu yang 2024, itu untuk mengangkut polis-polis itu,” imbuhnya.

Baca juga: KSEI dan IFG Life Berkolaborasi Hadirkan Sistem Multi Investasi Terpadu

Selain untuk memindahkan polis Jiwasraya ke IFG Life, PMN tersebut akan digunakan untuk perkembangan bisnis di IFG Life agar semakin membaik nantinya.

“Organiknya untuk perkembangan bisnis, jadi dengan modal yang disetor itu, membuat IFG Life jadi solven dan cukup untuk berkembang,” ujar Hexana.

Adapun, tingkat kesehatan atau risk based capital (RBC) IFG Life berada di posisi 140 persen atau masih di atas ketentuan atau threshold 120 persen. (*)

Editor: Galih Pratama

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

Mau ke Karawang Naik Kereta Cepat Whoosh, Cek Tarif dan Cara Pesannya di Sini!

Jakarta - PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) resmi membuka penjualan tiket kereta cepat Whoosh… Read More

2 hours ago

Komitmen Kuat BSI Dorong Pariwisata Berkelanjutan dan Ekonomi Sirkular

Jakarta - PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) terus berkomitmen mendukung pengembangan sektor pariwisata berkelanjutan… Read More

4 hours ago

Melalui Program Diskon Ini, Pengusaha Ritel Incar Transaksi Rp14,5 Triliun

Tangerang - Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (Aprindo) bekerja sama dengan Kementerian Perdagangan (Kemendag) meluncurkan program… Read More

4 hours ago

IHSG Sepekan Anjlok 4,65 Persen, Kapitalisasi Pasar Ikut Tertekan

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat bahwa data perdagangan saham selama periode 16-20… Read More

6 hours ago

Aliran Modal Asing Rp8,81 Triliun Kabur dari RI Selama Sepekan

Jakarta – Bank Indonesia (BI) mencatat di minggu ketiga Desember 2024, aliran modal asing keluar… Read More

11 hours ago

Bos BRI Life Ungkap Strategi Capai Target Bisnis 2025

Jakarta - PT Asuransi BRI Life meyakini bisnis asuransi jiwa akan tetap tumbuh positif pada… Read More

13 hours ago