Categories: Perbankan

Muamalat Bakal Perbesar Segmen Ritel

Jakarta–PT Bank Muamalat Indonesia Tbk (Bank Muamalat) berencana untuk mengubah strategi bisnisnya dengan memperbesar porsi pembiayaan retail consumer dan mengurangi porsi korporasi.

Jika selama ini bank syariah pertama di Indonesia itu mengandalkan pembiayaan korporasi dengan porsi 60% dari portofolio dan 40% segmen retail consumer, maka tahun depan Bank Muamalat akan membalikkan porsi tersebut.

“Kita rencananya corporate 40%, retail consumer akan 60%. Jadi retail consumer saat ini 40% tahun depan 60%,” kata Direktur Utama Bank Muamalat Endy Abdurrahman di Jakarta, Senin 23 November 2015.

Endy mengatakan, Muamalat telah mulai mengembangkan potensi bisnis retail consumer-nya misalnya dengan bancassurance dengan Manulife. Sementara untuk pertumbuhan ia mengaku Bank Muamalat akan tumbuh positif sesuai pertumbuhan pasar.

“Tahun depan kita canangkan pertumbuhan positif sesuai dengan kondisi pasar. Jadi bahwa tahun sekarang dan tahun depan pertumbuhan ekonomi masih positif, jadi tidak ada alasan kita untuk tidak berkembang,” tambahnya.

Hingga September, Bank Muamalat mencatat total pembiayaan mencapai Rp40,89 triliun atau turun 5,09% dari akhir tahun lalu Rp43,09 triliun. Namun, Perseroan masih mengantongi laba Rp31,44 miliar tumbuh 262,43% secara year on year. (*) Ria Martati

Paulus Yoga

Recent Posts

4 WNI Dilaporkan Diculik Bajak Laut di Perairan Gabon Afrika

Poin Penting Kapal ikan IB FISH 7 diserang bajak laut di perairan Gabon, sembilan awak… Read More

26 mins ago

Pakar Apresiasi Peran Pertamina Capai Target Lifting Minyak APBN 2025

Poin Penting Produksi minyak Pertamina berhasil mencapai target APBN 2025 sebesar 605.000 barel per hari.… Read More

2 hours ago

Properti RI Berpeluang Booming Lagi pada 2026, Apa Penyebabnya?

Poin Penting Pertumbuhan ekonomi 2026 diproyeksikan naik hingga 5,5%, menjadi momentum kebangkitan sektor properti. Dengan… Read More

2 hours ago

AI Masuk Fase Baru pada 2026, Fondasi Data Jadi Penentu Utama

Poin Penting Fondasi data kuat krusial agar AI berdampak dan patuh regulasi. Standarisasi platform dan… Read More

4 hours ago

Pemerintah Diskon 50 Persen Iuran JKK dan JKM Pekerja BPU Transportasi

Poin Penting Diskon iuran 50 persen JKK–JKM diberikan pemerintah bagi pekerja BPU sektor transportasi (ojol,… Read More

5 hours ago

Dukung Program Pemerintah, KADIN Buka 1.000 Dapur MBG

Poin Penting KADIN membuka 1.000 dapur Makan Bergizi Gratis (MBG) sesuai standar SPPG sebagai dukungan… Read More

5 hours ago