News Update

MNC Vision Networks Resmi Melantai di Bursa

Jakarta – PT MNC Vision Networks secara resmi telah terdaftar di Bursa Efek Indonesia dengan kode saham IPTV, pada Senin, 8 Juli 2019.

Dalam hajatannya ini, perusahaan metapkan harga sebesar Rp240 per saham, sebanyak 3.5 miliar saham baru atau 10% dari modal yang dikeluarkan dan disetor.

Setiap saham berhak atas satu waran untuk membeli satu lembar saham Perseroan dengan harga Rp288. Pasca IPO,
BMTR masih mempertahankan 90% saham pengendali di IPTV, sebelum pelaksanaan waran. Dengan asumsi semua
waran dilaksanakan, BMTR akan mengendalikan 80% dari Perseroan.

Dana IPO ini rencananya akan digunakan IPTV untuk pengembangan usaha
broadband/IPTV, pengembangan platform OTT, termasuk untuk produksi konten original, dan modal kerja.

MVN bergerak dalam bidang TV berbayar, fixed broadband/IPTV, dan layanan konten digital, melalui anak perusahaannya, yaitu PT MNC Sky Vision Tbk (MNC Vision), PT MNC Kabel Mediakom (MNC Play), PT MNC OTT Network (MNC Now), dan PT Nusantara Vision (NV).

MNC Vision sendiri merupakan pemimpin pasar dalam bisnis TV berbayar berbasis DTH dengan pangsa pasar lebih dari 90%
dan memiliki basis pelanggan sekitar 2,4 juta per 31 Desember 2018. (*)

Paulus Yoga

Recent Posts

Aliran Modal Asing Masuk RI Rp1,44 Triliun pada Awal 2026

Poin Penting Aliran modal asing masuk Rp1,44 triliun di awal Januari 2026, mayoritas mengalir ke… Read More

4 hours ago

KPK Tetapkan 5 Tersangka Terkait OTT Dugaan Suap Pajak di KPP Madya Jakut

Poin Penting KPK tetapkan 5 tersangka OTT dugaan suap pajak KPP Madya Jakarta Utara. 3… Read More

5 hours ago

Begini Gerak Saham Indeks INFOBANK15 di Tengah Penguatan IHSG

Poin Penting IHSG ditutup menguat 0,13 persen pada perdagangan Jumat (9/1/2026), meski mayoritas indeks domestik… Read More

5 hours ago

Sempat Sentuh Level 9.000, IHSG Sepekan Menguat 2,16 Persen

Poin Penting IHSG menguat 2,16 persen sepanjang pekan 5-9 Januari 2026 dan sempat menembus level… Read More

6 hours ago

KPK OTT Pegawai DJP di Jakarta Utara soal Pajak Sektor Tambang

Poin Penting KPK gelar OTT pegawai DJP Jakarta Utara terkait dugaan pengaturan pajak di sektor… Read More

17 hours ago

Tingkatkan Kinerja Keuangan, Pollux Hotels Group Terbitkan Obligasi Berkelanjutan

Poin Penting Pollux Hotels Group menerbitkan obligasi berkelanjutan berperingkat AAA, dengan dukungan penuh CGIF yang… Read More

18 hours ago