Minat Masyarakat Anut Less Cash Life Semakin Besar
Page 2

Minat Masyarakat Anut Less Cash Life Semakin Besar

Penerimaan yang meningkat terhadap dompet digital, baik di toko, online maupun aplikasi, telah menghasilkan lebih dari 2 juta mention, dengan 84 persen di antaranya terjadi di media sosial Twitter. Di samping pembayaran, para konsumen memiliki harapan terhadap adanya fungsi tambahan seperti tempat penyimpanan untuk kartu loyalitas (loyalty cards) serta dukungan untuk sistem transportasi umum.

Pembicaraan teknologi-teknologi terbaru seperti artificial intelligence dan smart home assistants merupakan topik pembayaran kedua yang paling banyak diperbincangkan selama tahun 2016. Cara-cara terbaru untuk membayar tersebut telah memengaruhi minat konsumen yang sangat kuat terhadap topik ini di kuartal keempat, sebagaimana orang-orang mendiskusikan tentang bagaimana mereka dapat berbelanja dengan perangkat yang lebih baru dan pintar.

“Teknologi seakan membuat mimpi terwujud dalam kehidupan dengan aktivitas nontunai (less cash life) menjadi sebuah kenyataan bagi banyak orang setiap harinya,” tutup Marcy Cohen. (*)

 

 

Editor: Paulus Yoga

Related Posts

News Update

Top News