Keuangan

Meruginya Jiwasraya Imbas Tak Terapkan GCG

Jakarta – Per September 2019, total ekuitas PT Asuransi Jiwasraya minus Rp23,92 triliun. Direktur Utama Jiwasraya, Hexana Tri Sasongko menyebut kerugian tersebut imbas dari tak diterapkannya tata kelola perusahaan yang baik atau good corporate governance (GCG).

“Karena GCG tidak diterapkan dengan baik, makanya seluruh komponen tidak menjalankan fungsinya dengan baik. Fungsi GCG memang vital dan tidak dijalankan dengan seharusnya,” ujar Hexana di Komisi VI DPR RI, Jakarta, Senin, 16 Desember 2019.

Lebih lanjut dirinya membeberkan beberapa langkah strategis yang mungkin akan dilakukan perseroan untuk menyelamatkan perusahaan asuransi tertua di Indonesia.

“(Secara) internal, ini perusahaan sudah lama dan diperlukan restrukturisasi dan remodeling. Kemudian, secara culture, yang diharapkan dapat berubah ke arah digital yang nantinya akan mendapatkan efisiensi yang luar biasa,” tambah Hexana.

Selain itu, dirinya ia menambahkan, bahwa perseroan akan terus mendorong GCG, dengan harapan fungsi manajemen risiko dan kontrol perseroan menjadi lebih baik.

“Kami akan selesaikan ini dengan penuh komitmen. Ini permasalahannya ada pada ekosistembya yang diperbaiki. Karena itu, di market harus berubah semua,” tutupnya. (*) Bagus Kasanjanu

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

IHSG Berpeluang Menguat, Analis Rekomendasikan Saham BBRI, ARCI hingga BUVA

Poin Penting IHSG berpeluang menguat untuk menguji level 9.030–9.077, namun investor diminta waspada potensi koreksi… Read More

58 mins ago

Rupiah Dibuka Melemah ke Level Rp16.847 per Dolar AS

Poin Penting Rupiah melemah di awal perdagangan Senin (12/1/2026) sebesar 0,17 persen ke level Rp16.847… Read More

1 hour ago

Update Harga Emas Galeri24 dan UBS di Pegadaian Senin, 12 Januari 2026

Jakarta – Harga emas untuk produk Galeri24 dan UBS yang diperdagangkan pada Senin, 12 Januari 2026 di… Read More

1 hour ago

Catatan HUT ke-47 Infobank: Lazy Bank, Kriminalisasi Kredit Macet, dan Ujian Akhir Disiplin Fiskal

Oleh Eko B. Supriyanto, Chairman Infobank Media Group MENTERI Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa menyebut para… Read More

5 hours ago

Rebranding Produk Tabungan BTN Pos, BTN Bidik Dana Murah Rp5 Triliun

Poin Penting BTN rebranding e’Batarapos menjadi Tabungan BTN Pos sebagai langkah strategis memperluas inklusi keuangan… Read More

14 hours ago

Aliran Modal Asing Masuk RI Rp1,44 Triliun pada Awal 2026

Poin Penting Aliran modal asing masuk Rp1,44 triliun di awal Januari 2026, mayoritas mengalir ke… Read More

21 hours ago