Market Update

Menteri Purbaya Tiba-tiba Sambangi BEI, Bahas Apa?

Jakarta – Menteri Keuangan (Menkeu), Purbaya Yudhi Sadewa pada hari ini, 9 Oktober 2025, tiba-tiba sambangi Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta.

Dalam kesempatan tersebut, Purbaya melangsungkan dialog bersama dengan Otoritas Jasa Keuangan (OJK), BEI, dan para pelaku pasar.

Purbaya membahas program-program ekonomi pemerintah ke depannya dan memastikan program tersebut berkesinambungan dengan pasar modal Indonesia.

“Tadi kita membahas itu program-program ekonomi pemerintah seperti apa ke depan dan bagaimana memastikan programnya akan berkesinambungan dalam pengertian gak one shot terus mati tapi jalan terus ke depan,” ucap Purbaya kepada media di Gedung BEI Jakarta, 9 Oktober 2025.

Baca juga: Ogah Dicap Menteri Tak Becus, Purbaya Janji Jaga Defisit APBN 3 Persen

Selain itu, Purbaya bilang bahwa Direktur Utama BEI, Iman Rachman, meminta insentif dari Kementerian Keuangan, namun saat ini pihaknya belum bisa merealisasikannya.

Sebelum disuntik insentif, Purbaya meminta BEI terlebih dahulu menciptakan iklim pasar modal yang sehat, dengan menindak tegas kepada perilaku investor-investor yang melakukan ‘goreng-gorengan’ saham untuk melindungi investor kecil.

“Saya bilang akan saya berikan insentif kalau Anda (Direktur BEI) sudah merapikan perilaku investor di pasar modal artinya yang “goreng-gorengan” dikendalikan sama dia lah supaya investor kecil terlindungin, baru saya pikir insentifnya,” imbuhnya.

Baca juga: IHSG Pagi Ini Dibuka Naik 0,36 Persen ke Level 8.195

Lebih jauh Purbaya menjelaskan, BEI harus mengambil sikap seperti dirinya yang melakukan pemecatan kepada pegawai pajaknya dalam rangka menekankan integritas pegawai.

“Tapi saya bilang begini kalau saya bisa merapikan pegawai pajak saya, sehingga gak macam-macam lagi ke depan. Harusnya concern mereka udah hilang tapi kalau saya sudah merapikan masih ada masalah lagi dia bisa menghadap saya lagi, saya lihat insentif apa yang cocok buat mengembangkan dan mendukung pertumbuhan industri pasar modal di Indonesia,” ujar Purbaya. (*)

Editor: Galih Pratama

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

IHSG Dibuka Menguat 0,46 Persen ke Level 9.074

Poin Penting IHSG dibuka menguat 0,46 persen ke level 9.074,10 pada perdagangan 15 Januari 2026,… Read More

29 mins ago

Rupiah Dibuka Menguat, Tekanan Geopolitik Masih Mengintai

Poin Penting Rupiah dibuka di level Rp16.855 per dolar AS, menguat tipis 0,06 persen dibanding… Read More

1 hour ago

IHSG Berpotensi Lanjut Menguat, Cermati 4 Saham Rekomendasi Analis

Poin Penting MNC Sekuritas memproyeksikan IHSG masih berpotensi naik untuk menguji level 9.077–9.100, seiring posisi… Read More

3 hours ago

Madu dan Racun Sentralisasi Devisa Hasil Ekspor

Oleh Paul Sutaryono PEMERINTAH meluncurkan aturan baru tentang devisa hasil ekspor (DHE) valas dari sumber… Read More

3 hours ago

Pentingnya AI dalam Mempersempit Gap Layanan Kesehatan RI

Poin Penting Penerapan AI yang bertanggung jawab mampu mempersempit kesenjangan layanan kesehatan di Indonesia sekaligus… Read More

11 hours ago

Purbaya Disebut Temukan Data Uang Jokowi Ribuan Triliun di Bank China, Kemenkeu: Hoaks!

Jakarta - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menegaskan bahwa informasi yang menyebut Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa… Read More

11 hours ago