Internasional

Menlu AS Bertemu Putra Mahkota Arab Saudi, Ada Apa?

Jakarta – Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Antony Blinken melakukan pertemuan dengan Putra Mahkota Arab Saudi, pada Rabu (7/6/2023) di Jeddah, Arab Saudi di tengah renggangnya hubungan kedua negara beberapa tahun terakhir. 

Kunjungan Blinken ke Arab Saudi merupakan kali kedua setelah dirinya menjabat menteri luar negeri. Hal ini dilakukan setelah Arab Saudi di bawah kepemimpinan Mohammed bin Salman (MBS) menjadi lebih terbuka terhadap AS.

Dilansir Reuters, pertemuan keduanya membahas sejumlah isu terkini mulai dari kerja sama ekonomi, hak asasi manusia, energi dan teknologi.

“Keduanya mendiskusikan kerja sama ekonomi, terutama di bidang energi bersih dan teknologi,” ungkap Juru Bicara Departemen Luar Negeri AS Matthew Miller, Rabu, 7 Juni 2023.

Baca juga: Tujuh Tahun Bersitegang, Iran Buka Kembali Kedutaan di Arab Saudi

Selain itu, keduanya juga menekankan peningkatan hubungan bilateral apabila kemajuan dalam penegakan hak asasi manusia,” tambahnya.

Sebuah sumber mengatakan, lawatan Blinken ke Arab Saudi juga memiliki agenda lain, yakni mendapatkan kembali pengaruh dengan Saudi atas harga minyak, menahan pengaruh China dan Rusia di wilayah tersebut, dan mengupayakan normalisasi hubungan Saudi-Israel.

Selama berada di Arab Saudi hingga 8 Juni 2023, dirinya akan bertemu dengan sejumlah pejabat lain, menghadiri pertemuan anti-ISIS di Riyadh dan bertemu Menteri-menteri luar negeri dari negara-negara anggota Dewan Kerjasama Teluk. (*)

Editor: Galih Pratama

Muhamad Ibrahim

Recent Posts

Per September 2024, Home Credit Membantu Distribusi Produk Asuransi ke 13 Juta Nasabah

Jakarta - Perusahaan pembiayaan PT Home Credit Indonesia (Home Credit) terus berupaya meningkatkan inklusi keuangan… Read More

6 hours ago

Berkat Hilirisasi Nikel, Ekonomi Desa Sekitar Pulau Obin Tumbuh 2 Kali Lipat

Jakarta - Hilirisasi nikel di Pulau Obi, Maluku Utara membuat ekonomi desa sekitar tumbuh dua… Read More

6 hours ago

Menkop Budi Arie Dukung Inkud Pererat Kerja Sama dengan Cina-Malaysia di Pertanian

Jakarta - Menteri Koperasi (Menkop) Budi Arie Setiadi mendukung langkah Induk Koperasi Unit Desa (Inkud)… Read More

6 hours ago

Ajak Nasabah Sehat Sambil Cuan, BCA Gelar Runvestasi

Jakarta - PT Bank Central Asia Tbk (BCA) untuk pertama kalinya menggelar kompetisi Runvestasi pada… Read More

7 hours ago

IHSG Ambles hingga Tembus Level 7.200, Ini Tanggapan BEI

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) memberi tanggapan terkait penutupan Indeks Harga Saham Gabungan… Read More

8 hours ago

BEI Gelar CMSE 2024, Perluas Edukasi Pasar Modal ke Masyarakat

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) bersama Self-Regulatory Organization (SRO), dengan dukungan dari Otoritas… Read More

8 hours ago