News Update

Menkeu: Pandemi Covid-19 Masih Jadi Tantangan Ekonomi 2022

Jakarta – Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati menilai, kondisi pandemi covid-19 di dunia masih akan menjadi tantangan terhadap pemulihan ekonomi hingga tahun 2022 ke depan.

Sri Mulyani mengatakan, saat ini kasus harian covid-19 di seluruh dunia terus meningkat dengan mencapai lebih dari 800 ribu kasus per hari. Tak hanya itu, bermunculannya berbagai varian baru covid-19, serta adanya gelombang baru pandemi di berbagai negara juga turut menghambat pemulihan ekonomi global.

“Varian baru mungkin akan menimbulkan komplikasi dalam penanganan covid. Pada saat yang sama kita melihat meskipun program vaksinasi dimulai di seluruh dunia, namun aksesnya tidak merata,” kata Sri Mulyani dalam Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional 2021 secara virtual di Jakarta, Selasa, 4 Mei 2021.

Beberapa faktor eksternal dan internal lain juga dinilai masih akan mempengaruhi kondisi ekonomi Indonesia hingga tahun 2022 mendatang. Perkembangan ini tentunya lanjut Sri Mulyani akan mempengaruhi kondisi Anggaran Pendapatan dan Belanja (APBN) hingga 2022 mendatang.

“Perubahan kebijakan fiskal moneter di negara maju yang pasti menimbulkan spillover. Apakah itu dalam bentuk inflasi, suku bunga global, dan kemudian berujung kepada volatilitas nilai tukar,” tambahnya.

Ia juga menilai, disparitas pemulihan ekonomi dunia juga akan menyebabkan perubahan atau dinamika antar negara termasuk dari sisi stimulus Pemerintahan maupun kemampuan untuk memperoleh vaksin. (*)

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

Pertumbuhan Ekonomi RI Masih Jawa Sentris di Kuartal III 2024, Segini Kontribusinya

Jakarta – Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan ekonomi Indonesia tetap tumbuh di seluruh wilayah pada kuartal III… Read More

22 mins ago

Sah! Prabowo Lantik Basuki Hadimuljono jadi Kepala Otorita IKN

Jakarta – Presiden RI Prabowo Subianto resmi melantik Basuki Hadimuljono sebagai Kepala Otorita Ibu Kota Negara… Read More

53 mins ago

Lapor Pak Prabowo! Jumlah Pengangguran di RI Tembus 7,47 Juta Orang per Agustus 2024

Jakarta – Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) di Indonesia pada Agustus 2024 mencapai… Read More

59 mins ago

IHSG Sesi I Lanjut Melemah 0,27 Persen ke Level 7.459

Jakarta - Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan sesi I hari ini, Selasa, 5… Read More

2 hours ago

Grup Modalku Kembali Raih Fasilitas Kredit USD 100 Juta dari HSBC

Jakarta - Grup Modalku, sebagai platform pendanaan digital untuk Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM)… Read More

3 hours ago

Bukan Unitlink, Ternyata Produk Ini Penyumbang Premi Terbesar Asuransi Jiwa

Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat kinerja asuransi komersil berupa akumulasi pendapatan premi di… Read More

3 hours ago