Kondisi ini tidak terlepas dari kebijakan pro-pertumbuhan yang telah diterapkan Pemerintah, baik kebijakan fiskal melalui paket-paket kebijakan pembangunan maupun kebijakan pelonggaran moneter.
Selain itu, lanjutnya, keberhasilan Program Pengampunan Pajak atau Tax Amnesty juga membawa dampak positif dalam meningkatkan penerimaan negara dan memperbesar basis data wajib pajak untuk kesinambungan postur APBN.
“Di sisi lain, konsumsi domestik masih akan menjadi penopang utama pertumbuhan ekonomi tahun 2017. Akselerasi pembangunan infrastruktur akan mendorong kegiatan investasi, sehingga lebih berperan dalam peningkatan ekonomi,” tuturnya. (*) Dwitya Putra
(Baca juga: BKPM Gandeng Polri untuk Jaminan Keamanan Berinvestasi)
Editor: Paulus Yoga