Jakarta – PT Asuransi Umum Mega atau Mega Insurance mengoptimalkan pemasaran digital dengan menggandeng PT Fintek Karya Nusantara (LinkAja). Lewat kanal digital ini, Mega Insurance membidik pendapatan premi hingga Rp10 miliar.
Tomy Ferdiansah, CEO Mega Insurance, mengatakan kerja sama antara Mega Insurance dan LinkAja merupakan langkah Mega Insurance dalam menyesuaikan diri dengan perkembangan teknologi digital.
“Kami ingin menyediakan solusi asuransi yang lebih mudah diakses oleh masyarakat luas, terutama di era digital yang serba cepat ini,” ujar Tommy dalam Penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara Mega Insurance dan LinkAja di Menara Bank Mega, Jakarta, 13 November 2024.
Baca juga: Mega Insurance Gandeng Bank Muamalat Tawarkan Asuransi Syariah, Ada Proteksi Kendaraan hingga Rumah
Dia melanjutkan, dengan jumlah pengguna terdaftar LinkAja yang mencapai lebih dari 93 juta, Mega Insurance berharap dapat menjangkau lebih banyak masyarakat yang kini semakin nyaman menggunakan layanan digital untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari mereka, termasuk asuransi.
“Kalau kita dapat 1 persen dari nasabah LinkAja aja udah 9,3 juta (nasabah). Kalau udah on boarding dengan premi Rp50 ribu, udah hampir Rp5 miliar premi untuk satu produk asuransi. Tapi kita nggak muluk-muluk, kita targetkan bisa capai premi Rp10 miliar dari kanal LinkAja dalam setahun,” jelas Tommy.
Di kesempatan yang sama, Yogi Rizkian Bahar, Chief Executive Officer LinkAja, menambahkan, pihaknya sangat antusias dapat memperluas ekosistem digital LinkAja bersama Mega Insurance.
“Dengan integrasi ini, pengguna LinkAja tidak hanya dapat melakukan pembayaran sehari-hari, tetapi juga mendapatkan akses terhadap perlindungan asuransi secara mudah dan nyaman, langsung dari aplikasi LinkAja,” jelasnya.
Baca juga: OJK Beberkan Update Soal 4 Asuransi Bermasalah
Produk Mega Insurance di LinkAja
Ada tiga jenis produk Mega Insurance yang dapat dibeli oleh pengguna LinkAja sesuai kebutuhan mereka. Di antaranya ada Asuransi Santunan TLO Mobil, Asuransi Mega Travel Care International (7 hari & 14 hari), Asuransi Mega Travel Care Domestik (7 hari & 14 hari), dan Asuransi Rumahku.
“Untuk preminya sendiri terjangkau ya, mulai dari Rp20 ribu hingga Rp35 ribu untuk satu produk asuransi,” jelasnya.
Untuk membeli produk asuransi Mega Insurance di atas, pengguna tinggal membuka aplikasi LinkAja, mengklik ‘Lainnya’, ‘Asuransi’ dan pilih produk asuransi yang ingin dibeli, mengisi data diri dan menyetujui consent, sampai tahap terakhir, yakni pembayaran. (*)