Ma’ruf Amin: Keuangan Digital jadi Peluang Sekaligus Tantangan

Ma’ruf Amin: Keuangan Digital jadi Peluang Sekaligus Tantangan

Jakarta – Pandemi Covid-19 telah menjadi katalisator transformasi digital yang telah mendisrupsi aspek kehidupan termasuk bidang ekonomi dan transaksi keuangan. Wakil Presiden RI Ma’ruf Amin mengatakan, hal ini perlu disadari sebagai peluang dan tantangan bagi seluruh pemangku kepentingan untuk membentuk ekosistem keuangan digital yang inovatif, inklusif, berkelanjutan, dan aman dalam meningkatkan inklusi dan literasi keuangan. 

Menurutnya, produk dan layanan keuangan digital selama Covid-19 menghantam dunia telah terbukti efektif membantu masyarakat dalam bertransaksi.

“Ketidakleluasaan pergerakan fisik saat Covid-19 menghantam menjadikan masyarakat bergeser dari pola transaksi kovensional ke digital yang bisa diakses kapan saja dan di mana saja melalui gawai dengan koneksi internet,” ujar Ma’ruf Amin dalam FEKDI 2023, Rabu, 10 Mei 2023.

Dengan dihentikannya status kedaruratan global akibat Covid-19 oleh organisasi kesehatan dunia atau WHO, begitu juga pemerintah Indonesia yang telah mencabut pembatasan pemberlakuan kegiatan masyarakat (PPKM) di akhir tahun 2022, maka Wapres mengharapkan pandemi bisa dijadikan pembelajaran untuk terus bertransformasi ke arah digital, dimana selama pandemi, transaksi keuangan digital semakin bertumbuh dan dapat meningkatkan inklusi keuangan di masyarakat serta pemulihan ekonomi.

Terlebih, berakhirnya pembatasan telah mengizinkan negara dunia untuk membuka kembali perekonomiannya, dan kembali ke kehidupan normal disertai perubahan dan pembaharuan yang lahir dari pengalaman setelah menghadapi tantangan dahsyat akibat pandemi.

“Ke depan, aksesibilitas dan keterjangkauan keuangan digital perlu diperluas sehingga menjangkau seluruh pelosok tanah air. Demi meningkatkan inklusi keuangan yang akan mendorong pemulihan ekonomi kokoh, berkelanjutan dan lebih merata,” tegas Wapres. (*)

Editor: Rezkiana Nisaputra

Related Posts

News Update

Top News