Perbankan

Mandiri Taspen dan Kimia Farma Diagnostika Kolaborasi Tingkatkan Layanan Nasabah

Jakarta – Bank Mandiri Taspen menandatangani Perjanjian Kerja Sama dengan Kimia Farma Diagnostika. Penandatanganan tersebut dihadiri oleh Direktur Bisnis Bank Mandiri Taspen, Maswar Purnama dan Direktur Utama Kimia Farma Diagnostika, Ardhy Nugrahanto Wokas, di Kantor Pusat Bank Mandiri Taspen, Graha MANTAP, Jakarta (7/11).

Inisiatif Bank Mandiri Taspen ini disambut baik oleh Kimia Farma Diagnostika. Sebagai bank pensiunan, Bank Mandiri Taspen memiliki konsep Tiga Pilar Mantap yaitu Mantap Sehat, Mantap Aktif dan Mantap Sejahtera yang kesemuanya diikuti secara aktif oleh komunitas nasabahnya.

Maswar Purnama menyatakan, bahwa Bank Mandiri Taspen selalu terbuka untuk berkolaborasi dalam meningkatkan kualitas pelayanan nasabah. “Komitmen perseroan dalam kolaborasi ini adalah untuk meningkatkan mutu kesehatan masyarakat Indonesia khususnya nasabah Bank Mandiri Taspen melalui fasilitas kesehatan gratis yang ada di setiap Kantor Cabang kami di Indonesia,” imbuhnya. 

Dilangsungkan secara serentak di 3 kota besar, Jakarta, Medan dan Surabaya serta disaksikan secara daring oleh seluruh kantor cabang Bank Mandiri Taspen se-Indonesia, tahap pertama kerjasama ini diimplementasikan di sebanyak 50 Kantor Cabang/Kantor Cabang Pembantu. Layanan kesehatan di lokasi kantor cabang tersebut sudah dilengkapi dengan fasilitas kesehatan dari Kimia Farma Diagnostika. Diperkirakan, di tahun depan, layanan ini tersedia di seluruh jaringan kantor Bank Mandiri Taspen. 

Tidak hanya dalam hal kesehatan, tetapi Bank Mandiri Taspen juga memanjakan nasabahnya dengan makan bersama dan bernostalgia lewat kuis tembang lawas berhadiah pada siang itu.  (*)

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Kebebasan Finansial di Usia Muda: Tantangan dan Strategi bagi Gen-Z

Jakarta - Di era digital, keinginan untuk mencapai kebebasan finansial pada usia muda semakin kuat,… Read More

6 seconds ago

BPS Catat IPM Indonesia di 2024 Naik jadi 75,08, Umur Harapan Hidup Bertambah

Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat indeks pembangunan manusia (IPM) mencapai 75,08 atau dalam… Read More

19 mins ago

Caturkarda Depo Bangunan (DEPO) Raih Penjualan Rp2,02 Triliun di Kuartal III-2024

Jakarta - PT Caturkarda Depo Bangunan Tbk (DEPO) hari ini mengadakan paparan publik terkait kinerja… Read More

1 hour ago

Utang Luar Negeri RI Naik di Triwulan III 2024, Tembus Rp6.797 Triliun

Jakarta - Bank Indonesia (BI) melaporkan posisi Utang Luar Negeri (ULN) Indonesia pada triwulan III 2024 tercatat… Read More

1 hour ago

Wamenkop Ferry: Koperasi Susu Boyolali Harus jadi Pelaku Industri Pengolahan

Jakarta - Wakil Menteri Koperasi (Wamenkop) Ferry Juliantono turun tangan mengatasi kisruh yang membelit Koperasi Produksi Susu… Read More

2 hours ago

Finalisasi KUB dengan Bank Jatim, Bank Banten Optimis Segera Teken Shareholder Agreement

Serang - PT Bank Pembangunan Daerah Banten Tbk (Bank Banten) menyakini proses kelompok usaha bank… Read More

2 hours ago