Lotte Land Sawangan Hadirkan Hunian Eksklusif HANNAM di Eco Town Depok

Lotte Land Sawangan Hadirkan Hunian Eksklusif HANNAM di Eco Town Depok

Depok – Setelah sukses kembangkan kawasan komersial Sinsa District, Lotte Land Sawangan kembali menghadirkan hunian mewah bernama HANNAM yang berada di kawasan Eco Town, Depok, Jawa Barat.

HANNAM menandai awal dari proyek hunian pertama Lotte Land Sawangan, yang merupakan kemitraan antara Vasanta Group dan PT Lotte Land Indonesia.

CEO Vasanta Group, Nicholas Hum, menyatakan bahwa landed house HANNAM terletak di dalam Eco Town. Selain memberikan pengalaman hunian mewah, pihaknya juga fokus untuk meningkatkan perkembangan kota secara keseluruhan.

“Dengan adanya pusat-pusat komersial yang berkembang seperti Sinsa District, kami mempunyai visi bahwa Eco Town akan berkembang menjadi pusat yang vibrant di Depok,” ujar Hum dalam keterangan resminya, 29 Februari 2024.

Baca juga: Pengembang Shila at Sawangan Mulai Serah Terima Unit Cluster Tilia ke Konsumen

HANNAM ditawarkan eksklusif dengan 99 unit yang terbagi menjadi 3 tipe hunian. Ada tipe Luxe Maison berukuran 8x16m, Luxe Enclave 9x16m dan Luxe Manor 10x16m. 

Saat ini, baru tipe Luxe Enclave yang dipasarkan ke konsumen. Tipe ini ditata dengan layout cluster khusus untuk menghadirkan harmonisasi antar unit sehingga menciptakan tata letak yang unik dan tidak monoton.

Tipe juga ini memiliki fasilitas mewah, antara lain spacious outdoor terrace connected to garden, double volume foyer, double volume living room full width living room, dining room and kitchen, dan lainnya.

Sementara untuk dua tipe lainnya, yakni Luxe Maison dan Luxe Manor akan dipasarkan menyusul secara bertahap dalam beberapa bulan ke depan sepanjang 2024

Selain landed house, terdapat juga pilihan kavling yang memiliki ukuran mulai dari 272 meter persegi hingga 414 meter persegi.

Dalam kawasan HANNAM juga menawarkan berbagai fasilitas eksklusif untuk memanjakan para penghuninya. Mulai dari lift space (available), carport 2 sampai dengan 4 mobil, outdoor gym, central garden, water feature, terrace seating, sunken BBQ, pavilion, outdoor gym, children playground, jogging path, pocket garden dan vibrant lifestyle connection yang terhubung langsung dengan kawasan komersial di Senopati Boulevard, seperti Sinsa District & The Shoppes.

Sun Kim, Chief Marketing Officer Lotte Land Indonesia, menambahkan dengan sejumlah fasilitas yang ditawarkan tersebut, HANNAM sangat cocok untuk memenuhi kebutuhan konsumen yang ingin meningkatkan kualitas pengalaman hunian, dengan memprioritaskan privasi, eksklusivitas, adaptable space (ruang yang dapat disesuaikan sesuai kebutuhan penghuninya), dan desain arsitektur modern.

“Kami menargetkan project ini dapat selesai hingga serah terima kepada penghuni dalam kurun waktu 24 bulan atau 2 tahun ke depan,” imbuhnya.     

Baca juga: Tren Bisnis Properti di Tahun Pemilu 2024, Begini Prospeknya

Sebagai informasi tambahan, Eco Town Sawangan Depok merupakan township modern seluas 102 hektare.  Selain kawasan residensial, Eco Town juga menghadirkan area komersial seperti Senopati Boulevard, shopping street sepanjang 2 km.

Berada di kawasan strategis, Eco Town menghubungkan dua jalan utama, yakni Jalan Raya Bojongsari dan Jalan Raya Muchtar, merupakan jalan nasional menghubungkan Bogor dan Tangerang.

Area ini juga dapat diakses melalui Tol JORR 2, Tol Cijago (Cinere-Jagorawi), dan Tol Desari (Depok Antasari) via pintu Tol Sawangan. (*)

Related Posts

News Update

Top News