Jakarta – Pelaksanaan vaksinasi COVID-19 di tahap awal memprioritaskan Sumber Daya Manusia Kesehatan (SDMK).
Megutip situs satgas penanganan covid-19, sejak berlangsung di 13 Januari 2021 hingga 1 Februari 2021, tercatat sudah lebih dari 500 ribu SDMK telah memperoleh vaksinasi COVID-19.
Angka tersebut menunjukkan antusiasme tenaga kesehatan untuk mendukung program vaksinasi dan pemerintah optimis target 1,5 juta SDMK yang divaksinasi COVID-19 dapat segera terwujud.
Dukung program vaksinasi COVID-19 dengan tetap menjalankan 3M secara disiplin dan siap divaksinasi saat giliran kita tiba.
Cek update harian progres pelaksanaan vaksinasi COVID-19 di https://kemkes.go.id. Mari kita sukseskan program vaksinasi agar pandemi dapat segera berakhir.
Ingat, jangan sampai termakan hoax. Cari tau kebenaran sebelum sharing ke orang lain.
Pastikan selalu disiplin 3M: Memakai masker dengan benar, Menjaga jarak dan jauhi kerumunan, Mencuci tangan pakai sabun, serta siap divaksin. (*)