Langkah Allianz Indonesia Dukung Kanal Distribusi Keagenan dan Bancassurance

Langkah Allianz Indonesia Dukung Kanal Distribusi Keagenan dan Bancassurance

Poin Penting

  • Allianz Indonesia memperkuat kanal keagenan (ASN) dan bancassurance melalui kickoff awal 2026 untuk mendorong pertumbuhan berkelanjutan.
  • Kinerja 2025 solid, ASN mencatat APE Rp1,8 triliun dan bancassurance Rp1,1 triliun hingga kuartal III 2025.
  • Fokus pada penguatan SDM dan kualitas layanan, melalui digitalisasi, pelatihan advisor, dan kolaborasi dengan mitra perbankan.

Jakarta – Allianz Indonesia sebagai induk Allianz Life Indonesia, Allianz Life Syariah Indonesia, dan Allianz Utama Indonesia mengawali 2026 dengan menegaskan komitmen menghadirkan solusi perlindungan yang relevan dan bernilai jangka panjang.

Komitmen tersebut diwujudkan melalui penyelenggaraan kickoff dua kanal distribusi utama, Allianz Star Network (ASN) dan bancassurance, sebagai momentum penguatan kinerja sepanjang 2025.

Diketahui, hingga kuartal III 2025, kanal keagenan Allianz melalui Allianz Star Network (ASN) mencatatkan Annualized Premium Equivalent (APE) sebesar Rp1,8 triliun atau tumbuh 3,3 persen secara tahunan (yoy), dengan pangsa pasar 24,7 persen.

Sementara itu, jalur distribusi bancassurance Allianz Indonesia membukukan APE Rp1,1 triliun dengan pangsa pasar 10,1 persen dan menempati peringkat ketiga di industri asuransi jiwa.

Baca juga: Allianz Tambah Donasi 200 Ribu Euro untuk Bencana Sumatra, Fokus Layanan Kesehatan

Adapun, untuk kanal keagenan, Allianz menggelar ASN Kickoff di Jakarta pada 8 Januari 2026 dengan tema “Play Big, Win Bigger”, yang dihadiri lebih dari 2.000 Business Partner dan para pemimpin jaringan.

Saat ini, ASN didukung lebih dari 40.000 Business Partner, dengan sekitar 80 persen di antaranya berasal dari generasi milenial dan Gen Z.

Chief Agency Officer Allianz Life Indonesia, Himawan Purnama, menegaskan peran Business Partner tidak hanya berfokus pada bisnis, tetapi juga memiliki nilai pengabdian bagi masyarakat. 

“Dengan pengembangan profesional yang berkesinambungan dan pemanfaatan digitalisasi yang tepat guna, Business Partner Allianz siap menghadirkan advisori yang relevan dan membangun kepercayaan nasabah secara konsisten,” ujar Himawan dalam keterangannya dikutip, Selasa, 13 Januari 2026.

Bancassurance Fokus Solusi Tepat Sasaran

Sedangkan, untuk jalur bancassurance, Allianz Indonesia menggelar kickoff di Bogor pada 8 Januari 2026 dengan tema “Dare to Change: Evolve and Rise”. Dalam kegiatan itu, Allianz menegaskan komitmen bersama sembilan mitra perbankan untuk terus berfokus pada kesesuaian solusi dengan karakteristik nasabah dan proses yang ringkas.

Selain itu, peran financial advisor diperkuat sebagai penyampai edukasi dan informasi yang jelas agar nasabah memperoleh pengalaman berasuransi yang relevan untuk perlindungan jangka panjang.

Country Chief Bancassurance Officer Allianz Life Indonesia, Ancilla Lily, mengatakan pihanknya akan terus meningkatkan kompetensi financial advisor melalui pelatihan terstruktur dan penyelarasan materi komunikasi, yang didukung penegakan kepatuhan di setiap titik layanan.

“Kami percaya bahwa kolaborasi dengan para mitra perbankan untuk menghadirkan layanan berasuransi yang berkualitas dan konsisten, akan menjadi fondasi pertumbuhan yang sehat di kanal bancassurance, sekaligus memperkuat kepercayaan nasabah atas nilai jangka panjang perlindungan,” ujarnya. (*)

Editor: Yulian Saputra

Related Posts

News Update

Netizen +62