Nasional

Land Rover Anies-Cak Imin Sempat Nunggak Pajak, Segini Nominalnya

Jakarta – Pasangan calon presiden dan wakil presiden Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar melakukan konvoi saat pendaftaran ke Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU), Kamis (19/10). 

Rupanya, mobil Land Rover berwarna putih yang ditumpangi mereka dengan nomor polisi B 8165 HH diketahui sempat nunggak pajak. 

Baca juga: Anies Muhaimin Jadi Pasangan Capres Cawapres Pertama Daftar ke KPU

Bendahara Umum Partai NasDem Ahmad Sahroni mengakui memang sempat lupa membayarkan pajak mobil Land Rover tersebut. Sahroni yang juga menyopiri mobil tersebut menegaskan telah membayar pajak pada hari itu juga.

“Jadi bahwa itu kelupaan bayar pajak, benar. Tapi langsung saya perintahkan staf saya membayar pajaknya di saat itu juga, bukti di atas tersebut,” kata Sahroni dikutip, Sabtu (21/10/2023).

Ia lantas memperlihatkan bukti pembayaran pajak kendaraan itu. Diketahui, STNK kendaraan Land Rover itu tertulis pembayaran pajak dilakukan pada 19 Oktober 2023 pukul 10.42 WIB.

Baca juga: Deretan Mobil Jadul yang Harganya Makin Mahal, Tembus Rp1,5 Miliar

Berdasarkan Samsat DKI Jakarta, saat ini masa pajak Land Rover B 8165 HH masih berlaku. Pajak Pokok kendaraan bermotor (PKB) Pokoknya sebesar Rp656.300 dan Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas (SWDKLLJ) sebesar Rp143.000. 

Adapun, totalnya adalah Rp799.300. Kini Masa Berlaku STNK dan Jatuh Tempo Pajaknya ada pada 10-08-2024. (*)

Editor: Galih Pratama

Muhamad Ibrahim

Recent Posts

Jurus OJK Perluas Akses Keuangan yang Bertanggung Jawab dan Produktif di Balikpapan

Balikpapan – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) semakin memperluas akses keuangan masyarakat terhadap sektor jasa keuangan yang… Read More

5 mins ago

Rayakan HUT ke-26, Bank Mandiri Luncurkan 5 Fitur dan Layanan Digital Terbaru

Komisaris Bank Mandiri Chatib Basri dan Direktur Utama Bank Mandiri Darmawan Junaidi saat meresmikan peluncuran… Read More

43 mins ago

BEI Catat 5 Saham Berikut Jadi Pemberat IHSG Pekan Ini

Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) selama sepekan mengalami penurunan sebesar sebesar 2,61 persen… Read More

2 hours ago

Bos OJK: Konsep IKN Financial Center Berbeda dengan Aktivitas Keuangan Lain

Balikpapan - Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Mahendra Siregar membeberkan konsep pembangunan IKN Financial Center (pusat keuangan)… Read More

4 hours ago

Ikonik! Bank Mandiri Groundbreaking Gedung Mandiri Financial Center di Kawasan PIK 2

Banten - Bank Mandiri kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung pertumbuhan ekonomi nasional dengan melangsungkan groundbreaking… Read More

4 hours ago

Apa Kabar Anti Scam Center? Ini Jawaban OJK

Balikpapan – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengungkap alasan ‘molornya’ peluncuran Anti Scam Center (ASC) sebagai… Read More

5 hours ago