Laba Sinarmas MSIG Life Naik 15,4% di Semester I 2021

Laba Sinarmas MSIG Life Naik 15,4% di Semester I 2021

Jakarta – President Director Sinarmas MSIG Life, Wianto Chen mengatakan, meski dalam masa yang menantang akibat pandemi coronavirus disease 2019 (Covid-19), perseroan tetap menorehkan pertumbuhan yang solid, bahkan melampaui pertumbuhan industri.

Hal ini tercermin dari laba Sinarmas MSIG Life yang naik 15,4% secara tahunan menjadi Rp331 miliar di semester I 2021. “Laba bersih setelah pajak adalah Rp331 miliar, mengalami kenaikan sebesar 15,4% dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Sehingga, ini mengantarkan keuangan yang sangat solid dengan solvensi yang tinggi,” katanya dalam public expose secara virtual, Selasa, 7 September 2021.

Wianto melanjutkan, pertumbuhan premi bisnis baru (APE) di 2020 sebesar 15% dan di semester I 2021 sebesar 49%. Sementara, return on equity (ROE) berada di level 4,19% di semester I tahun ini dan return on asset (ROA) ada di posisi 2,06% atau naik 14,4%.

“RBC (risk based capital) kita mencapai 1.368% atau naik 18,4% dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Dan ini jauh di atas ketentuan OJK (Otoritas Jasa Keuangan) sebesar 120%,” katanya.

Menurutnya, ada tiga strategi yang membuat perseroan mampu mencatatkan pertumbuhan di semester I tahun ini. Yakni, struktur bisnis yang terdiversifikasi, team management dan engagement karyawan yang kuat, serta kekuatan finansial dan struktur permodalan yang kuat. “Ini menjadi tiga competitive advantage yang tidak gampang di duplikasi oleh yang lain,” tegas Wianto. (*) Bagus Kasanjanu

Related Posts

News Update

Top News