Categories: Perbankan

Krom Bank Siap Salurkan Kredit ke Kredivo dan KrediFazz

Jakarta – PT Krom Bank Indonesia Tbk (BBSI) telah melakukan kerja sama pembiayaan penerusan atau loan channeling dengan PT FinAccel Finance (FFI) dan PT FinAccel Digital Indonesia (FDI) sebagai mitra penerusan kredit atau loan channeling.

Presiden Direktur, Laniwati Tjandra mengatakan, bahwa dalam perjanjian penandatanganan tersebut Krom Bank akan memberikan fasilitas pembiayaan kepada para pengguna akhir atau debitur dari FFI dan FDI.

“Adapun kerja sama ini, telah sesuai dengan rencanan bank yang dituangkan melalui rencana penyelenggaraan produk bank (RPPB) dan rencana bisnis bank (RBB), disebutkan bahwa kerja sama akan dilakukan pada semester I-2023,” ucap Laniwati dalam keterbukaan informasi, dikutip 28 Maret 2023.

Pelaksanaan kerja sama tersebut juga telah dilaporkan Krom Bank kepada Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Kantor Regional II Bandung pada tanggal 13 Maret 2023 sebagai produk bank dasar baru sesuai dengan POJK No.13/POJK.03/2021 tentang penyelenggaraan produk bank umum.

Sebagai informasi, FFI adalah perusahaan pembiayaan atau multifinance yang telah berizin dan diawasi OJK dan menyediakan produk bernama Kredivo sebagai pembiayaan multiguna dalam bentuk pembelian dengan pembayaran secara angsuran dan atau pembiayaan produktif.

Sedangkan, FDI merupakan perusahaan layanan pendanaan bersama berbasis teknologi informasi (LPMUBTI) yang menawarkan produk kepada para penggunanya dengan nama KrediFazz sebagai pinjaman tunai. (*)

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

Dua Direksi Kompak Mundur Ketika Kinerja Bank Bengkulu Kinclong, Begini Respons OJK

Jakarta – Pengunduran diri Direktur Utama Bank Bengkulu Beni Harjono dan Direktur Kepatuhan Jufrizal Eka… Read More

18 mins ago

Antisipasi Arus Mudik, Menhub Cek Kesiapan Pelabuhan Indah Kiat Merak

Merak - Menteri Perhubungan (Menhub) Dudy Purwagandhi melakukan pengecekan ke Pelabuhan Indah Kiat, Merak, Banten… Read More

6 hours ago

MLPT Kembangkan Dua Aplikasi Berbasis AI untuk Tingkatkan Produktivitas dan Efisiensi Perusahaan

Jakarta – Ketatnya persaingan menuntut perusahaan meningkatkan produktivitas sekaligus efisiensi. Perusahaan yang beroperasional dengan pola… Read More

6 hours ago

Top! Laba Bersih Bank Kalsel Tumbuh 18,16 Persen Jadi Rp298,06 Miliar di 2024

Jakarta - Kinerja PT Bank Kalsel (Bank Kalsel) mencatatkan rapor biru sepanjang 2024. Bank yang… Read More

14 hours ago

Mitsubishi Fuso Bidik Market Share 40 Persen di 2025, Begini Strateginya

Jakarta – Tahun lalu, menjadi momen yang berat bagi industri otomotif, khususnya di segmen kendaraan… Read More

16 hours ago

Varnion Bantu Tingkatkan Daya Saing Industri Hospitality Tanah Air

Jakarta – Salah satu entitas usaha tidak langsung milik Grup Djarum, PT Varnion Technology Semesta… Read More

17 hours ago