News Update

KPK Resmi Tahan Mantan Dirut Pelindo II RJ Lino

Jakarta – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) rersmi menahan mantan Direktur Utama PT Pelindo II (Persero) Richard Joost Lino atau yang akrab dipanggil RJ Lino terkait kasus dugaan korupsi pada proyek pengadaan tiga unit Quay Container Crane (QCC) pada tahun 2010 silam.

Hal tersebut diungkap Wakil Ketua KPK Alexander Marwata, dalam konferensi pers, kepada media hari ini (26/3). Alexander menyatakan, KPK sebelumnya juga telah menetapkan dan mengumukan RJL sebagai tersangka pada bulan Desember 2015.

“Untuk kepentingan penyidikan, KPK menahan tersangka selama 20 hari  terhitung sejak tanggal 26 Maret 2021 sampai dengan 13 April 2021 di Rutan  Rumah Tahanan Negara Klas I Cabang Komisi Pemberantasan Korupsi,” kata Alexander melalui video conference di Jakarta, Jumat 26 Maret 2021.

Lebih lanjut dirinya menambahkan, selama proses penyidikan, telah dikumpulkan berbagai alat bukti diantaranya  keterangan 74 orang saksi dan penyitaan barang bukti dokumen yang terkait dengan perkara tersebut.

Tersangka di sangkakan melanggar Pasal 2 ayat (1) dan/atau Pasal 3 Undang-undang Nomor 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi  sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2001  tentang Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 31 Tahun 1999 tentang  Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi Jo Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP.

Suheriadi

Recent Posts

Pasarkan Produk Reksa Dana, Bank INA Kolaborasi dengan Sequis Aset Manajemen

Jakarta – PT Bank Ina Perdana Tbk (Bank INA) menjalin kerja sama strategis dengan PT… Read More

46 mins ago

Bank DKI Tegaskan Pentingnya Peran ‘CISO’ dalam Keamanan Siber

Jakarta - Serangan siber bisa datang kapan saja dan di mana saja. Pelaku usaha di… Read More

53 mins ago

Trump Effect Bikin Harga Bitcoin Cetak Rekor ATH, Tembus Level USD74.874

Jakarta – Harga bitcoin (BTC) mencetak rekor tertinggi sepanjang masa atau all time high (ATH)… Read More

1 hour ago

Bangunan Hijau Sokong Operasi Keberlanjutan Bank Mandiri

Jakarta - Bank Mandiri terus memperkuat komitmen dalam mengurangi jejak karbon dari kegiatan operasionalnya, salah… Read More

1 hour ago

Pengendali Saham KB Bank Biayai Operasi Jantung 10 Anak RI di Korea

Jakarta - KB Kookmin Bank, pemegang saham pengendali KB Bank, memberikan bantuan medis berupa biaya… Read More

1 hour ago

Efek Trump Bikin Dolar Menguat, Pemerintah Diminta Segera Revisi Kebijakan DHE SDA

Jakarta – Dolar Amerika Serikat (USD) mengalami penguatan setelah Donald Trump memenangkan Pemilihan Umum (Pemilu) AS 2024.… Read More

2 hours ago