Moneter dan Fiskal

Jumlah Penumpang di Semua Moda Transportasi Meningkat, Terbanyak Naik Kereta

Jakarta – Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat pada Oktober 2023 terjadi kenaikan jumlah penumpang pada seluruh moda transportasi angkutan. 

Deputi Bidang Neraca dan Analisis Statistik, Moh Edy mengatakan kenaikan tersebut didorong oleh beberapa faktor di antaranya, peningkatan aktivitas masyarakat terkait pekerjaan atau bisnis ke luar kota.

Kemudian, adanya penyelenggaraan MotoGP di Mandalika pada pertengahan Oktober 2023, tercermin dari penambahan penerbangan atau extra flight pada sejumlah maskapai.

Baca juga: Pengamat Soroti Minimnya Moda Transportasi bagi Warga Perumahan

“Promo tiket kereta api yang dilakukan PT KAI turut mendorong peningkatan jumlah penumpang kereta api. Serta, jumlah hari kerja yang lebih banyak di Oktober 2023 juga menyebabkan jumlah penumpang menjadi lebih banyak,” ujar Moh Edy dalam Rilis BPS, Jumat 1 Desember 2023.

Dia merinci, jumlah penumpang angkutan udara domestik mengalami kenaikan sebesar 5,38 persen secara bulanan (mtm) dan naik 15,54 persen secara tahunan (yoy), atau sebanyak 5,28 juta penumpang.

Baca juga: Konektivitas Transportasi Bikin Sektor Properti Makin Menggeliat

Sementara, jumlah penumpang angkutan udara internasional mencapai 1,45 juta penumpang, naik 0,78 persen mtm dan 47,42 persen yoy. Kemudian, untuk angkutan laut domestik naik sebesar 1,86 persen mtm dan 12,38 yoy, menjadi 1,66 juta penumpang.

Untuk moda transportasi angkutan kereta api mengalami kenaikan 6,57 persen mtm dan 21,65 persen yoy, dengan jumlah penumpang sebanyak 33,59 juta. (*)

Editor: Galih Pratama

Irawati

Recent Posts

Kolaborasi Orderkuota dan Nobu Bank Hadirkan Rekening Digital Madera

Jakarta - Orderkuota berkolaborasi dengan Nobu meluncurkan Madera, sebuah rekening digital serba bisa. Peluncuran Madera… Read More

1 hour ago

Lawatan Perdana Prabowo, Menkomdigi Meutya Hafid: RI Siap Berperan di Kancah Global

Jakarta - Presiden RI Prabowo Subianto memulai lawatan kenegaraan perdana ke sejumlah negara, antara lain… Read More

1 hour ago

Usai 5 Bulan Uji Coba, Program Makan Bergizi Gratis GoTo Group Hadir di 13 Kota

Jakarta - PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GoTo) mendukung program pemerintah dalam menyediakan makanan bergizi… Read More

5 hours ago

Siap-siap! Menkop Budi Arie bakal Bikin Anggota Koperasi Melonjak Drastis

Jakarta – Menteri Koperasi (Menkop) Budi Arie Setiadi berkomitmen penuh untuk mendongkrak rasio kepesertaan masyarakat… Read More

6 hours ago

Penerimaan Pajak Capai Rp1.517,53 T, Tembus 76 Persen Target APBN per Oktober 2024

Jakarta - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) RI mencatat penerimaan pajak hingga Oktober 2024 mencapai Rp1.517,53 triliun,… Read More

7 hours ago

Presiden Prabowo Memulai Lawatan Luar Negeri, Ini Negara-negara Tujuannya

Jakarta - Presiden RI Prabowo Subianto memulai kunjungan kerja luar negeri perdananya, dengan mengunjungi sejumlah negara… Read More

7 hours ago