Jakarta – Dalam rangka menyambut perayaan ulang tahun ke-70 PT Bank Tabungan Negara (Persero), Tbk (BTN) yang jatuh pada 9 Februari 2020 mendatang, Bank BTN menggelar lomba karya tulis dan foto jurnalistik. Hal ini sebagai bentuk apresiasi BTN terhadap jurnalis yang selama ini menjadi rekan kerja dalam pengabdian kepada Indonesia.
Corporate Secretary Bank BTN, Achmad Chaerul dalam keterangannya di Jakarta, yang dikutip Rabu, 15 Januari 2020 mengatakan, bahwa perseroan sepenuhnya menyadari bahwa media massa adalah mitra tugas terdekat dalam menjalankan peran Bank BTN sebagai bank pelayan rakyat sekaligus pendukung pembiayaan sektor perumahan.
Bank BTN mengundang jurnalis se-Indonesia untuk ikut serta dalam Lomba Karya Tulis dan Foto Jurnalistik BTN 2020 yang tahapannya dimulai dari 15 Januari 2020.
Sebagai perbankan yang mencermati laju disrupsi teknologi yang kian pesat, Bank BTN menetapkan tema untuk Lomba Karya Tulis dan Foto Jurnalistik BTN 2020 adalah “Aksi Korporasi BTN Menggenjot Produk Layanan Bank di Era Digitalisasi untuk Mendukung Pembiayaan Rumah Rakyat”. Sedangkan Subtema yang ditetapkan adalah “Inovasi Digital BTN dalam Rangka Menggaet Generasi Muda untuk Lebih Akrab dengan Perbankan dan Pembiayaan Perumahan”.
Kompetisi jurnalistik ini terbagi dalam dua tahapan. Tahap pertama adalah Publikasi Karya Peserta yang akan berlangsung sepanjang 15 Januari – 15 Februari 2020. Sedangkan tahap kedua adalah tahap Pengumuman Pemenang yang bakal dilangsung pada 21 Februari 2020. Kategori perlombaan dibagi menjadi tiga, yaitu Karya Tulis Jurnalistik Cetak, Karya Tulis Jurnalistik Media Daring, dan Karya Foto Jurnalistik.
Kriteria peserta lomba cukup mudah. Peserta lomba adalah perorangan yang terdaftar sebagai wartawan atau fotografer media massa yang terverifikasi Dewan Pers dan memiliki kartu pers yang masih berlaku. Selain itu, peserta wajib memiliki rekening di Bank BTN. Adapun total hadiah yang disediakan Bank BTN untuk para pemenang lomba ini pun cukup fantastis yaitu Rp230.000.000.
Achmad Chaerul menjelaskan lomba tersebut adalah salah satu cara Bank BTN untuk mengapresiasi para jurnalis yang selama ini telah mendukung kinerja perseroan. “Media adalah mitra Bank BTN dalam menjalankan tugasnya sebagai BUMN, sebagai perusahaan publik, entitas perbankan dan khususnya sebagai mitra pemerintah dalam menyukseskan Program Sejuta Rumah,” ucapnya.
Para jurnalis yang berminat untuk mengikuti perlombaan ini diwajibkan untuk lebih dulu mengunduh formulir kepesertaan yang terdapat di website lombakaryajurnalistikbtn.com. Para calon peserta juga diharapkan lebih dulu memperhatikan syarat dan ketentuan yang ada di halaman lombakaryajurnalistikbtn.com sekaligus mendapatkan informasi lebih lengkap tentang keseluruhan lomba. (*)