Perbankan dan Keuangan

J Trust Bank Gandeng Danai.id Salurkan Pembiayaan Untuk Segmen UMKM

Jakarta – PT Bank JTrust Indonesia Tbk (J Trust Bank) menjalin kerja sama dengan platform peer to peer lending Danai.id dalam penyaluran pinjaman kepada mitra UMKM.

Lewat kerja sama ini, mitra UMKM bisa memanfaatkan platform Danai.id yang dikelola PT Adiwisista Finansial Teknologi.

Adapun penandatanganan kerja sama penerusan pinjaman atau channeling itu dilakukan oleh Direktur Bisnis J Trust Bank Widjaja Hendra dengan Direktur Utama Danai.id, Azhar Abdul Wahab. 

“Kerja sama ini bertujuan meningkatkan penyaluran fasilitas kredit kepada UMKM – dalam rangka mendukung pelaku usaha kecil menengah dan program pemerintah dalam pengembangan sektor UMKM,” kata Widjaja Hendra, dikutip 1 Februari 2024.

Baca juga: Komitmen Dorong UMKM, Bank BJB Luncurkan Program bjbpreneur

Azhar Abdul Wahab menambahkan, Danai.id sudah menghasilkan profit sejak Desember 2022 dan terus konsisten menghasilkan profit dari bulan ke bulan.

“Memang tujuan utama kami mendirikan Perusahaan ini adalah untuk menghasilkan profit, bukan hanya untuk meningkatkan valuasi saja ” ujar Azhar Abdul Wahab.

 “Hal ini juga membuktikan bahwa perusahan kami Danai.id merupakan perusahaan yang sehat dan memiliki tingkat risiko yang sesuai dengan risk acceptance J Trust Bank,” tambahnya.

Sementara, Irianto Gunawan, Direktur Bisnis PT Adiwisista Finansial Teknologi mengatakan bahwa ada tiga produk fokus Danai.id dalam memberikan fasilitas kredit kepada UMKM.

Ada fasilitas pembiayaan invoice, fasilitas pembiayaan micro developer, dan fasilitas pembiayaan inventory. Saat ini memang sekitar 80 persen dari porsi pembiayaan Danai.id masih pada pembiayaan invoice

Namun, ke depannya diharapkan porsi pembiayaan lainnya juga bisa mengalami peningkatan dan pertumbuhan yang lebih besar. 

Baca juga: Top! UMKM Binaan BNI Ini Tembus Pasar Ekspor, Terbang Hingga Amerika Sampai ke German

Kerja sama ini, kata Irianto, merupakan salah satu wujud sinergi antara perusahaan finctech lending dengan sektor perbankan yang sama-sama memiliki visi untuk mendukung program pemerintah dalam pembiayaan UMKM.  (*)

Galih Pratama

Recent Posts

Tingkatkan Standar Privasi Tertinggi, Allianz Life Indonesia Raih ISO 27701

Jakarta - Allianz Life Indonesia dan Allianz Utama Indonesia meraih sertifikasi terkait keamanan data pribadi,… Read More

2 hours ago

Bank Indonesia Pastikan Libur Operasional di Hari Pilkada 27 November 2024

Jakarta – Kegiatan operasional Bank Indonesia ditiadakan pada hari Pemungutan Suara Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), Rabu, 27… Read More

2 hours ago

KPEI Catat Transaksi CCP PUVA Capai USD168 Juta per Akhir Oktober 2024

Jakarta - PT Kliring Penjaminan Efek Indonesia (KPEI) sebagai Central Counterparty Pasar Uang dan Valuta… Read More

8 hours ago

Analis Rekomendasikan Buy Saham BBNI, Ini Alasannya!

Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI melalui aplikasi wondr by BNI… Read More

8 hours ago

OJK: Peringkat Corporate Governance RI Masih di Bawah Vietnam

Jakarta - Meski masuk jajaran negara G-20 atau negara dengan ekonomi terbesar, Indonesia rupanya masih… Read More

9 hours ago

Gapensi Tolak Keras PPN 12 Persen: Bisa Perlambat Proyek Pemerintah

Jakarta – Gabungan Pelaksana Konstruksi Nasional Indonesia (Gapensi) menolak rencana pemerintah menaikkan PPN (Pajak Pertambahan Nilai) menjadi… Read More

9 hours ago