Jakarta – Harga saham PT Samcro Hyosung Adilestari Tbk (ACRO) dan PT Manggung Polahraya Tbk (MANG) mengalami pergerakan yang beragam setelah secara resmi tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada hari ini (11/1)
Berdasarkan statistik RTI Business pada pukul 09.05 WIB pergerakan harga saham ACRO terpantau menguat 21 poin atau 19,44 persen di level Rp129 per saham dari harga penawaran awal Rp108 per saham.
Baca juga: Sinergi Multi Lestarindo (SMLE) Lepas 465,62 Juta Saham, Tawarkan Harga IPO Segini
Lalu, harga saham ACRO sempat bergerak ke level tertingginya pada Rp145 per saham dari level Rp118 per saham sebagai level terendahnya.
Di sisi lain, total frekuensi perdagangan saham ACRO mencapai 10 ribu kali dan volume perdagangan tercatat 95,30 juta saham, serta nilai transaksi harian sebanyak Rp12,18 miliar.
Sedangkan, untuk harga saham MANG pada waktu yang sama mengalami pelemahan sebanyak 10 poin atau 10 persen ke level Rp90 per saham yang sekaligus menjadi level terendahnya dari harga penawaran awal sebesar Rp100 per saham. Namun, MANG sempat menyentuh level tertingginya di Rp110 per saham.
Baca juga: Usai Tercatat di BEI, Begini Pergerakan Harga Saham MSJA dan SMLE
Kemudian, total frekuensi perdagangan saham MANG mencapai dua ribu kali dan volume perdagangan tercatat 37,17 juta saham, serta nilai transaksi harian sebanyak Rp3,41 miliar.
Adapun, ACRO dan MANG resmi melantai di BEI pada hari ini sebagai perusahaan ke-6 dan ke-7 di awal tahun 2024. (*)
Editor: Galih Pratama