Categories: News UpdatePerbankan

Ini Tiga Sektor Penyumbang Kredit Macet Yang Perlu Diwaspadai

Jakarta – Chief Economist The Indonesia Economic Intelligence Sunarsip menilai, terdapat tiga sektor lini usaha yang membuat kredit bermasalah atau Non Performing Loan (NPL) perbankan membengkak. Ketiga sektor tersebut ialah Pengolahan, Kontruksi dan Perdagangan.

Sunarsip menambahkan, ketiga sektor tersebut tercatat memiliki marker share yang cukup besae terhadap penyaluran kredit perbankan.

“Kita bicara npl skrng, sekarang naik dari 2,37 persen pada Agustus sekarang sudah 2,66 persen pada September. Lalu sektor yang NPLnya tinggi berada pada sektor pengolahan yang NPLnya 3,65 persen, sektor perdagangan 3,88 persen serta terakhir kontruksi 3,55 persen,” kata Sunarsip di Jakarta, Jumat 6 Desember 2019.

Ia menambahkan, share penyaluran kredit ketiga segmen tersebut terhadap keseluruhan kredit bank cukup tinggi. Sebut saja sektor pengolahan memiliki share 16,61 persen, sementara sektor perdagangan memiliki share 18,14 persen dan terkahir ialah sektor kontruksi sebesar 6,65 persen.

Dirinya pun tak menyangkal bila kasus gagal bayar Duniatex Group cukup mempengaruhi angka kredit macet pada akhir tahun ini. Dimana Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat utang Duniatex secara grup mencapai Rp22 triliun yang berasal dari kreditur bank maupun non bank.

Sebagai informasi, hingga Oktober 2019 saja OJK Rasio NPL terpantau masih meningkat menjadi sebesar 2,73 persen yang sebelumnya 2,66 persen sedangkan untuk NPL net 1,21 persen. Meski begitu OJK menilai angka tersebut masih jauh di bawah threshold. Sementara rasio NPF bahkan mencatatkan penurunan dari bulan sebelumnya di level 2,5 persen (NPF net 0,44 persen). (*)

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

Setelah Kabar “Tukar Guling” Juda Agung: Independensi BI “Luntur”, dari Meritokrasi ke Politik Patronase

Oleh Eko B. Supriyanto, Chairman Infobank Media Group SEGALANYA bisa terjadi. Tatatan bisa saja tinggal… Read More

1 hour ago

Peluncuran Kampanye “Pensiun Gak Susah”

Kampanye ini merupakan bagian dari inisiatif Bank DBS Indonesia dan DBS Foundation dalam mendorong masyarakat… Read More

6 hours ago

7 SBN Ritel Dirilis, Masih Layak Dibeli Tahun Ini?

Poin Penting SBN Ritel masih layak dibeli tahun ini karena bersifat stabil, berisiko rendah, dan… Read More

8 hours ago

Persiapan Pensiun Sejak Dini, Ini Cara Simpel Menghitung Dana yang Dibutuhkan

Poin Penting Retirement Goal Calculator dari Bank DBS Indonesia membantu menghitung kebutuhan dana pensiun secara… Read More

8 hours ago

Bancassurance DBS Tumbuh Double Digit di 2025

Poin Penting Bisnis bancassurance Bank DBS Indonesia tumbuh double digit sepanjang 2025, sejalan dengan pertumbuhan… Read More

9 hours ago

Rupiah Anjlok Nyaris Rp17.000, Menkeu Purbaya Bantah Dampak Isu Thomas ke BI

Poin Penting Rupiah melemah ke Rp16.955 per dolar AS, namun pemerintah menegaskan pelemahan ini tidak… Read More

9 hours ago