Ditengah pandemi ini, bersih-bersih merupakan hal wajib yang harus dilakukan masyarakat setiap harinya. Kita harus rajin membersihkan dan mendisinfeksi benda-benda dan permukaan yang sering disentuh kita ataupun orang lain.
Pasalnya, benda-benda yang sering di sentuh manusia, sangat berpotensi besar menjadi media penularan covid-19.
Benda-benda seperti gagang pintu, handphone atau tablet, perlengkapan laptop, termasuk atau bahkan bolpoin yang digunakan banyak orang bisa jadi sudah terkontaminasi virus COVID-19.
Supaya lebih aman dan makin terhindari dari risiko penularan COVID-19, ingat juga untuk senantiasa rajin mencuci tangan pake sabun setelah memegang benda-benda tersebut, terutama sebelum menyentuh mata, hidung, dan mulut.
Berikut beberapa benda yang sering dipegang banyak orang dan meningkatkan resiko tertular covid-19.
1 Gagang pintu
Gagang pintu merupakan media paling sering disentuh masyarakat, tidak hanya di rumah, fasilitas-fasilitas umum seperti toilet umum dan lain-lain sering di sentuh.
2 Tombol lift
Seperti diketahui, hampir seluruh gedung di tanah air ada lift. Sehingga tida jarang kita mondar mandir naik turun gedung menggunakan lift dan memencet tombol lift. Pastikan selalu bawa hand sanitizer untuk selalu digunakan atau cuci tangan sesering mungkin.
3 Meja dan kursi
Tanpa disadari ketika kita beraktivitas di kantor, kerap kita menyentuh meja atau kursi. Entah itu meja kerja pribadi maupun meja kerja teman kantor. Dan bisa dikatakan, Meja menjadi media paling sering dipegang selama bekerja di kantor dan bisa meningkatkan resiko covid-19.