Indeks Infobank15 Bergerak Positif, Intip Daftar Saham Bank yang Melesat

Indeks Infobank15 Bergerak Positif, Intip Daftar Saham Bank yang Melesat

Jakarta – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan Jumat, 14 Februari 2025, ditutup ke level 6.638,45 setelah dibuka di level 6.613,56 atau mengalami peningkatan 0,38 persen.

Selain IHSG, sejumlah indeks saham utama di Bursa Efek Indonesia (BEI) juga turut bergerak menguat. Antara lain IDX30 naik 0,43 persen menjadi 400,76, LQ45 meningkat 0,35 persen menjadi 772,41, Sri-Kehati menguat 0,97 persen menjadi 353,84, dan JII naik 1,57 persen menjadi 446,20. 

Selanjutnya, salah satu indeks lainnya, yakni indeks INFOBANK15, yang mengukur kinerja harga dari 15 saham perbankan dengan faktor fundamental yang baik dan likuiditas perdagangan yang tinggi juga menguat 0,45 persen ke posisi 1.069.99.

Baca juga: IHSG Melemah 1 Persen Lebih dalam Sepekan, Sederet Saham Ini Pemicunya

Mayoritas saham bank yang masuk dalam indeks INFOBANK15 mengalami kenaikan harga, antara lain:

  • PT Bank Jago Tbk (ARTO) meningkat 4,92 persen ke level Rp1.920
  • PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BBTN) menguat 3,72 persen ke level Rp975
  • PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BBNI) naik 2,82 persen ke level Rp4.370
  • PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) menguat 1,99 persen ke level Rp5.125
  • PT Bank Aladin Syariah Tbk (BANK) meningkat 1,23 persen ke level Rp820
  • PT Bank CIMB Niaga Tbk (BNGA), naik 0,89 persen ke level Rp1.705
  • PT Bank PAN Indonesia Tbk (PNBN) menguat 0,87 persen ke level Rp1.745
  • PT Bank Raya Indonesia Tbk (AGRO) meningkat 0,52 persen ke level Rp192
  • PT Bank OCBC NISP Tbk (NISP) naik 0,38 persen ke level Rp1.315
Baca juga: BEI: 20 Perusahaan Masuk Daftar Tunggu IPO, Didominasi Aset Jumbo

Meski mayoritas saham perbankan dalam indeks INFOBANK15 menguat, beberapa saham mengalami koreksi, di antaranya:

  • PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI), turun 3,26 persen ke level Rp3.860
  • PT Bank BTPN Syariah Tbk (BTPS), melemah 1,09 persen ke level Rp910
  • PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BRIS) merosot 0,67 persen ke level Rp2.980
  • PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk (BJBR) turun 0,55 persen ke level Rp910
  • PT Bank Danamon Indonesia Tbk (BDMN) melemah 0,40 persen ke level Rp2.500
  • PT Bank Central Asia Tbk (BBCA), merosot 0,28 persen ke level Rp8.975. (*)

Editor: Yulian Saputra

Related Posts

Top News

News Update