Moneter dan Fiskal

IMF Pangkas Proyeksi Pertumbuhan Ekonomi RI jadi 4,7 Persen di 2025

Jakarta – Dana Moneter Internasional (IMF) memangkas pertumbuhan ekonomi Indonesia menjadi 4,7 persen pada 2025. Angka ini lebih rendah dari perkiraan sebelumnya yang sebesar 5,1 persen.

Hal tersebut tertuang dalam dokumen World Economic Outlook (WEO) edisi April 2025 yang diterbitkan pada Selasa (22/4/2025).

Hal ini juga menjadi kemerosotan bagi pertumbuhan ekonomi Indonesia, di mana realisasi Produk Domestik Bruto (PDB) Indonesia di tahun 2024 sebesar 5 persen.

Baca juga: IMF Revisi Turun Ekonomi Global, Sinyal Risiko Baru bagi Indonesia

Di samping itu, penurunan tersebut juga seiring dengan pemangkasan pertumbuhan ekonomi di Asia Tenggara yang melibatkan negara-negara ASEAN-5, yaitu Indonesia, Malaysia, Thailand, Filipina dan Singapura, diperkirakan hanya tumbuh 3,6 persen pada 2025 ini dan 4,3 persen pada 2026. proyeksi tersebut turun dibanding perkiraan sebelumnya sebesar 4,7 persen.

Selain itu, IMF memperkirakan transaksi berjalan atau current account balance Indonesia akan mengalami defisit menjadi 1,5 persen pada 2025 dari 0,6 persen pada 2024. 

Baca juga: PII: Tanpa Reindustrialisasi, Target Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen Hanya Mimpi

IMF juga memperkirakan tingkat pengangguran Indonesia pada 2025 meningkat menjadi 5 persen, dibandingkan 2024 yang berada di level 4,9 persen. Sedangkan 2026 diprediksi kembali akan meningkat 5,1 persen.

Seperti diketahui, IMF memangkas proyeksi pertumbuhan ekonomi global menjadi 2,8 persen di 2025 dari sebelumnya sebesar 3,3 persen. Revisi ke bawah ini diakibatkan oleh guncangan dari kebijakan tarif Trump atau tarif resiprokal Amerika Serikat (AS) yang meningkatkan ketidakpastian. (*)

Editor: Galih Pratama

Irawati

Recent Posts

Purbaya Ancam Stop Anggaran Kementerian/Lembaga dan Pemda yang Lambat Belanja

Poin Penting Purbaya menilai lambatnya penyerapan anggaran K/L dan Pemda merupakan masalah klasik yang terjadi… Read More

49 mins ago

Pembiayaan Emas Bank Muamalat Melonjak 33 Kali Lipat di 2025

Poin Penting Pembiayaan Solusi Emas Hijrah Bank Muamalat melonjak 33 kali lipat pada 2025, mencapai… Read More

2 hours ago

IHSG Ditutup Naik Hampir 1 Persen ke Posisi 9.032

Poin Penting IHSG ditutup menguat 0,94 persen ke level 9.032,58 dan sempat menyentuh All Time… Read More

2 hours ago

Purbaya Bakal Sikat 40 Perusahaan Baja China-Indonesia yang Diduga Mengemplang Pajak

Poin Penting Menkeu Purbaya temukan 40 perusahaan baja asal China dan Indonesia yang diduga mengemplang… Read More

4 hours ago

Permata Bank Bidik Pertumbuhan Kartu Kredit 20 Persen dari Travel Fair 2026

Poin Penting Permata Bank menargetkan pertumbuhan transaksi kartu kredit 20% lewat Travel Fair 2026 bersama… Read More

4 hours ago

Permata Bank Pede Kredit Konsumer Tumbuh 10 Persen di 2026

Poin Penting Permata Bank optimistis kredit konsumer tumbuh sekitar 10 persen pada 2026, dengan prospek… Read More

4 hours ago