News Update

IHSG Terkoreksi 18 Poin

Jakarta-Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup turun di tengah kenaikan indeks pasar Asia hari ini, Selasa, 18 Juli 2017.

Indeks turun 18,92 poin atau 0,32% ke level 5.822 setelah bergerak di antara 5.806-5.831. Sementara Indeks LQ45 turun 4,37 poin atau 0,45% ke level 976.01.

Aksi jual masih mewarnai perdagangan saham hari ini, kondisi tersebut mendorong sebanyak sembilan dari 10 sektoral saham dilantau bursa kompak melemah, dengan penurunan paling tajam terjadi pada sektor properti 1,19%.

Perdagangan hari ini sendiri tidak terlalu ramai dengan total transaksi di BEI sebesar Rp5,68 triliun, yang terdiri dari transaksi regular Rp4,21 triliun, negosiasi Rp1,47 triliun, dan pasar tunai Rp306 juta.

Sebanyak 121 saham hari ini tercatat naik, 211 saham turun, 93 saham, tidak bergerak, dan 168 tak ditransaksikan. Investor asing membukukan transaksi jual bersih (net sell) Rp549,29  miliar

Dari Asia, mayoritas indeks saham menguat, Kospi (Korsel) naik 0,04%, dan Hang Seng (Hong Kong) naik 0,21%. Penurunan hanya terjadi pada indeks Jepang atau Nikkei225 (Jepang) sebesar 0,59%.

Disisi lain sore ini, mayoritas indeks saham di Eropa justru melemah sejak dibuka tadi siang, FTSE100 (Inggris) naik 0,10%, DAX (Jerman) turun 0,54% dan CAC (Perancis) turum0,2%.

Sementara itu, nilai tukar rupiah terhadap dollar Amerika Serikat (AS) menguat 17 poin (0,13%) ke posisi Rp13.309 per dollar AS. Rupiah hari ini bergerak dikisaran Rp13.303-Rp13.322. (*)

Dwitya Putra

Recent Posts

170 Saham Terkoreksi, IHSG Dibuka di Zona Merah

Poin Penting IHSG dibuka melemah 0,23 persen ke level 8.955,04 pada perdagangan 27 Januari 2026,… Read More

2 hours ago

Rupiah Diproyeksi Menguat Terbatas, Investor Timbang Faktor Thomas Jadi DG BI

Poin Penting Rupiah dibuka menguat tipis di level Rp16.780 per dolar AS, meski pergerakannya masih… Read More

2 hours ago

Cek Harga Emas di Pegadaian Hari Ini, Ada yang Tembus Rp3 Juta per Gram

Poin Penting Emas Galeri24 dan UBS di Pegadaian kompak naik pada Selasa, 27 Januari 2026;… Read More

2 hours ago

Pengamat Sebut Fraud DSI Sulit Dideteksi Pengawas, Ini Alasannya

Poin Penting Fraud pindar sulit dideteksi pengawas karena adanya asimetri informasi antara lender dan borrower… Read More

3 hours ago

IHSG Diprediksi Lanjut Menguat, Berikut Katalis Penggeraknya

Poin Penting CGS International memprediksi IHSG hari ini (27/1) bergerak variatif cenderung menguat dengan support… Read More

3 hours ago

Cara Adira Finance Membaca Arah Pembiayaan di Awal 2026

Poin Penting Adira Finance mengedepankan solusi pembiayaan relevan dengan kondisi daya beli dan perilaku konsumen… Read More

14 hours ago