Jakart –Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup naik 12,33 poin atau 0,3% ke level 4.615,16 pada perdagangan Jumat, 29 Januari 2016. Sementara indeks LQ45 menguat 4,97 atau 0,6% ke level 799,99.
Indeks berhasil naik seiring aksi beli saham yang dilakukan investor di berbagai sektor saham.
Kondisi tersebut mendorong mayoritas sektoral saham di lantai bursa kompak menguat. Pelemahan hanya terjadi pada sektor konsumer sebesar 1,8% dan manufaktur 0,6%.
Perdagangan saham hari ini berjalan ramai dengan frekuensi saham sebanyak 168.742 kali transaksi dan volume sebanyak 5,240 miliar saham, senilai Rp8,37 triliun. Sebanyak 135 saham naik, 113 saham turun, dan sisanya 91 saham stagnan.
Saham-saham yang masuk dalam jajaran top gainers adalah MREI naik Rp1.225 ke Rp7.425, BDMN naik Rp650 ke Rp4.060, LPIN Rp500 ke Rp5.500, dan IIKP naik Rp355 ke Rp3.495. (*) Dwitya Putra