Market Update

IHSG Ditutup Hijau pada Level 6.368, LION hingga SMGR Jadi Top Gainers

Jakarta – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada hari ini, 14 April 2025, ditutup bertahan di zona hijau di posisi 6.368,51 dari dibuka di level 6.262,22 atau menguat sebanyak 1,70 persen.

Berdasarkan statistik RTI Business tercatat sebanyak 137 saham terkoreksi, 492 saham menguat, dan 176 tetap tidak berubah.

Sebanyak 23,25 miliar saham diperdagangkan dengan 1,18 juta kali frekuensi perpindahan tangan, dan total nilai transaksi tembus Rp13,92 triliun.

Baca juga: Prediksi Gerak IHSG Pekan Ini, Bakal Dipengaruhi 2 Katalis Berikut

Lalu mayoritas indeks dalam negeri juga bergerak naik, dengan IDX30 menguat 1,69 persen menjadi 378,30, Sri-Kehati meningkat 1,68 persen menjadi 337,28, LQ45 naik 2,45 persen menjadi 724,03, dan JII menguat 5,34 persen menjadi 419,08. 

Selanjutnya, seluruh sektor ikut bergerak hijau tecermin dari sektor bahan baku naik 6,02 persen, sektor properti meningkat 3,72 persen, sektor infrastruktur menguat 3,52 persen, sektor siklikal naik 3,06 persen, sektor kesehatan meningkat 2,97 persen, dan sektor non-siklikal menguat 2,92 persen.

Selain itu, sektor energi naik 2,82 persen, sektor industrial menguat 2,80 persen, sektor transportasi meningkat 2,37 persen, sektor teknologi naik 1,55 persen, dan sektor keuangan menguat 1,47 persen.

Baca juga: Fore Coffee Catatkan Saham Perdana, Incar Pertumbuhan Laba hingga 80 Persen di 2025

Sederet saham top gainers di antaranya adalah PT Lion Metal Works Tbk (LION), PT MD Entertainment Tbk (FILM), dan PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SMGR). Sedangkan saham top losers adalah PT Bayan Resources Tbk (BYAN), PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI), dan PT Sariguna Primatirta Tbk (CLEO). 

Adapun tiga saham teratas yang paling sering diperdagangkan, yaitu PT Bumi Resources Tbk (BUMI), PT Bumi Resources Minerals Tbk (BRMS), dan PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI). (*)

Editor: Yulian Saputra

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

IHSG Sesi I Lanjut Menguat 0,68 Persen ke Posisi 6.724

Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan sesi I hari ini, Senin, 28… Read More

11 mins ago

Bos OJK Tetap Pede, Target Pertumbuhan Ekonomi 5,2 Persen Bisa Tercapai

Jakarta – Otoritas Jasa keuangan (OJK) tetap optimistis pertumbuhan ekonomi Indonesia pada 2025 akan mencapai 5,2 persen,… Read More

1 hour ago

IHSG Pekan Ini Berpeluang Menguat, Berikut Katalis Penggeraknya

Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup pada level 6.678 atau menguat 3,74 persen… Read More

1 hour ago

BNI Catat Laba Rp5,38 Triliun di Kuartal I-2025, Kredit Korporasi Melesat

Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI hingga kuartal I-2025 berhasil mencatatkan laba bersih… Read More

2 hours ago

KUR BRI Rp42,23 Triliun Mengalir ke 975 Ribu UMKM hingga Kuartal I 2025

Jakarta – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI mencatat telah menyalurkan Kredit Usaha… Read More

2 hours ago

Bank Mandiri (BMRI) Salurkan KUR Rp12,8 T per Maret 2025, Sektor Ini Raup Porsi Terbesar

Jakarta – Bank Mandiri mencatat telah menyalurkan Kredit Usaha Rakyat (KUR) senilai Rp12,83 triliun kepada… Read More

3 hours ago