Market Update

IHSG Dibuka Menguat 0,30 Persen ke Level 7.288

Jakarta – Pada pembukaan perdagangan pagi ini pukul 9.00 WIB (12/11), Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berhasil dibuka menguat ke level 7.288,45 atau naik 0,30 persen dari level 7.266,52.

Berdasarkan statistik RTI Business pada perdagangan IHSG hari ini, sebanyak 224,90 juta saham diperdagangkan, dengan frekuensi perpindahan tangan sebanyak 15 ribu kali, serta total nilai transaksi tercatat mencapai Rp226,32 miliar. 

Kemudian, tercatat terdapat 69 saham terkoreksi, sebanyak 118 saham menguat dan sebanyak 254 saham tetap tidak berubah. 

Baca juga: DBS Group Mau Caplok Saham Bank Malaysia, Ini Bocorannya

Sebelumnya, Head of Research Retail BNI Sekuritas, Fanny Suherman, mengatakan bahwa IHSG hari ini berpotensi akan mengalami sedikit teknikal rebound, sembari menunggu data inflasi Amerika Serikat (AS) yang dirilis pada pertengahan minggu ini.

“Dengan level support IHSG 7.200-7.250 dan level resistance IHSG 7.320-7.380,” ucap Fanny dalam risetnya di Jakarta, 12 November 2024.

Pada perdagangan kemarin (11/11), IHSG ditutup turun 0,28 persen kemarin yang masih disertai dengan net sell asing Rp1,55 triliun, dengan saham paling banyak dijual asing adalah BBRI, BBCA, ADRO, TLKM, dan BMRI, yang dipicu oleh kemenangan Donald Trump sebagai Presiden AS. 

Lebih lanjut, ia menjelaskan, indeks-indeks Wall Street ditutup menguat pada perdagangan kemarin, terangkat saham-saham yang diuntungkan oleh kebijakan fiskal potensial dari presiden terpilih AS Donald Trump.

Hal itu tercermin dari, Indeks S&P 500 yang naik 0,10 persen ke level 6.001,35, Nasdaq naik 0,06 persen ke level 19.298,76, sementara Dow Jones naik 0,69 persen ke level 44.293,13. 

Baca juga: Resmi Melantai di Bursa, Saham DAAZ Melesat 25 Persen

Sementara itu, Bursa Asia Pasifik mayoritas turun pada perdagangan kemarin, dengan Indeks Nikkei 225 Jepang naik tipis 0,08 persen, CSI 300 menguat 0,66 persen, dan Shanghai Composite naik 0,51 persen.

Sedangkan, Hang Seng Hong Kong menurun 1,45 persen, Taiex Taiwan melemah 0,10 persenc Kospi Korea Selatan turun 1,15 persen, dan ASX 200 Australia turun 0,35 persen.

Adapun, Straits Times Singapura naik 0,32 persen dan KLCI Malaysia turun 0,74 persen. Pelemahan ini terjadi setelah investor kecewa dengan dukungan ekonomi baru China. (*)

Editor: Galih Pratama

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

Banyak Bank Rombak Manajemen, OJK Optimistis Kinerja Perbankan 2026 Lebih Baik

Poin Penting OJK optimistis kinerja perbankan 2026 membaik, didorong perombakan manajemen di banyak bank. Pertumbuhan… Read More

20 mins ago

Krisis Ekonomi Hantam Iran, Nilai Tukar Rial Ambruk

Poin Penting Inflasi tinggi dan anjloknya nilai tukar rial memicu aksi protes massal di berbagai… Read More

35 mins ago

Kasus Pajak PT Wanatiara Persada Terbongkar, KPK Sebut Negara Rugi Rp59 Miliar

Poin Penting KPK mengungkap kerugian negara hingga Rp59 miliar akibat pengurangan kewajiban PBB PT Wanatiara… Read More

44 mins ago

Kriminalisasi Kredit Macet: Wahai Bankir Himbara dan BPD, Stop Dulu Kucurkan Kredit!

Oleh The Finance Team NAMANYA bank, sudah pasti ada kredit macet. Kalau tidak mau macet,… Read More

51 mins ago

Intip Kekayaan Kepala Kantor Pajak Jakut Dwi Budi Iswahyu yang Kena OTT KPK

Poin Penting Kepala KPP Madya Jakarta Utara, Dwi Budi Iswahyu, resmi ditetapkan KPK sebagai tersangka… Read More

56 mins ago

Defisit Fiskal dan Pertumbuhan Kredit: Penyangga Rapuh PDB dari Sisi Konsumsi Masayarakat

Oleh A.Y. Eka Putra, Pemerhati Ekonomi dan Perbankan STRUKTUR pertumbuhan ekonomi Indonesia sejak lama menunjukkan… Read More

1 hour ago