Categories: Lifestyle

Hadirkan Buku Panduan, Pahamify Mudahkan Pelajar Tempuh UTBK

Jakarta – PT Pahami Cipta Edukasi (Pahamify) menghadirkan buku panduan pembelajaran bagi siswa-siswi kelas XII yang akan menempuh Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) pada tahun 2022. Buku yang berjudul “Ultimate Guide UTBK” ini berisi rangkuman materi yang telah disusun secara sistematis mulai dari pelajaran kelas X hingga XII.

“Peluncuran ‘Ultimate Guide UTBK’ diharapkan dapat menjadi suplemen bagi para pelajar untuk mengerahkan usaha terbaiknya dalam mempersiapkan diri menghadapi UTBK 2022. Buku panduan ini dapat menjadi acuan untuk menyusun strategi belajar mulai dari saat ini hingga hari ujian nanti. Kami memberikan buku panduan ini tanpa memungut biaya apapun, sehingga semua berhak memilikinya,” ujar Chief Executive Officer (CEO) Pahamify Syarif Rousyan Fikri pada keketerangannyadi Jakarta.

Sebagai informasi, setiap tahun Pahamify mendampingi pejuang UTBK melalui rangkaian program #TaklukkanUTBK. Selain meluncurkan buku panduan ‘Walkthrough UTBK 2021’, tahun lalu Pahamify juga menjalankan Try Out UTBK 2021, Program 1 Hari 1 Soal, Program Belajar Jam 6 Pagi, Program Sistem Kebut Sebulan (SKS), hingga Simulasi UTBK 2021.

Di samping itu, Pahamify turut mendorong semangat dan motivasi pelajar melalui Sharing Session dan Webinar dengan berbagai narasumber inspiratif yang dilaksanakan secara berkala melalui aplikasi Pahamify.

Selain program #TaklukkanUTBK, Pahamify juga tetap mendampingi siswa kelas X, XI, dan XII untuk menjalani Penilaian Tengah Semester dan Penilaian Akhir Semester melalui Live Class dan rangkaian Try Out. Informasi lebih lanjut dapat mengunjungi https://pahamify.com. (*)

Evan Yulian

Recent Posts

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

7 hours ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

7 hours ago

Peluncuran Reksa Dana Indeks ESGQ45 IDX KEHATI

Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More

9 hours ago

Pacu Bisnis, Bank Mandiri Bidik Transaksi di Ajang GATF 2024

Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More

9 hours ago

Eastspring Investments Gandeng DBS Indonesia Terbitkan Reksa Dana Berbasis ESG

Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More

10 hours ago

Transaksi Kartu ATM Makin Menyusut, Masyarakat Lebih Pilih QRIS

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More

11 hours ago