H-2 Idul Adha, Jasa Marga Catat 536 Ribu Kendaraan Keluar Jabodetabek

H-2 Idul Adha, Jasa Marga Catat 536 Ribu Kendaraan Keluar Jabodetabek

Jakarta – PT Jasa Marga (Persero) Tbk mencatat sebanyak 536.240 kendaraan keluar Jabotabek pada H-2 sampai dengan Hari Raya Iduladha 1444H/2023 yang jatuh pada periode Selasa-Kamis, 27-29 Juni 2023. 

Angka tersebut merupakan angka kumulatif arus lalu lintas (lalin) dari empat Gerbang Tol (GT) Utama, yaitu GT Cikupa (ke arah Merak), GT Ciawi (ke arah Puncak), dan GT Cikampek Utama (ke arah Trans Jawa) dan GT Kalihurip Utama (ke arah Bandung). 

Total volume lalin yang keluar wilayah Jabotabek ini naik 35,52% jika dibandingkan lalin normal.

Untuk distribusi lalu lintas keluar Jabotabek yang menuju ke tiga arah yaitu mayoritas sebanyak 279.111 kendaraan (52,05%) menuju arah Timur (Trans Jawa dan Bandung).

Semantara, sebanyak 142.920 kendaraan (26,65%) menuju arah Barat (Merak), dan 114.209 kendaraan (21,30%) menuju arah Selatan (Puncak). Adapun rincian distribusi lalin sebagai berikut:

Corporate Communication and Community Development Group Head Jasa Marga Lisye Octaviana menyebutkan, pada Hari Raya Iduladha 1444H, Kamis, (29/6), lalu lintas keluar Jabotabek tercatat sebanyak 147.298 kendaraan, masih meningkat sebesar 7,99% dari lalu lintas normal. 

“Lalu lintas yang keluar Jabotabek di Hari H tersebut juga masih lebih tinggi jika dibandingkan dengan lalu lintas yang masuk ke Jabotabek,” jelasnya dikutip Jumat (30/6).

Pihaknya mengimbau kepada pengguna jalan untuk mengantisipasi perjalanan sebelum memasuki jalan tol. Selain itu, pastikan juga kendaraan maupun pengendara dalam keadaan prima.

“Termasuk kecukupan BBM dan saldo uang elektronik serta mematuhi rambu-rambu dan arahan petugas,” terangnya. (*)

Editor: Galih Pratama

Related Posts

News Update

Top News