Jakarta — Bank KB Bukopin dikenal sebagai bank yang kini intensif melakukan transformasi bisnis dan penguatan digitalisasi yang terintegrasi pada produk dan layanannya.
Salah satu yang baru-baru ini menjadi sorotan ialah hadirnya layanan digital banking melalui KBstar. Aplikasi ini diklaim memiliki fitur yang lengkap, terintegrasi dengan ekosistem digital dan dilengkapi teknologi face recognition dan liveness.
Nasabah dapat membuka rekening baru secara online, mengakses rekening tabungan, pinjaman personal, dan e-wallet. KBstar sudah terhubung dengan berbagai mitra pembayaran. Jadi nantinya nasabah dapat melakukan pembayaran e-commerce tanpa repot copy-paste nomor virtual account.
Digitalisasi di tubuh Bank KB Bukopin dibawa oleh Woo Yeul Lee, pria asal Korea Selatan yang kini menjabat sebagai Presiden Direktur Bank KB Bukopin.
Woo Yeul Lee merupakan figur yang berkarakter dan inovatif. Pria yang akrab disapa Tom ini memiliki visi kuat untuk membawa Bank KB Bukopin menjadi pemain terdepan dalam digital financial.
Sejak awal bergabung dengan Kookmin Bank pada 1989, pria yang dipercaya oleh Joong Kyoo Yoon, Chairman & CEO Kookmin Bank FInancial Group (KBFG) ini menempa dirinya dengan sangat keras.
Baca juga: Akhir November 2023, Bank KB Bukopin Alihkan Layanan Digital ke Aplikasi KBstar
Tom memimpin upaya turnaround dan meletakkan dasar untuk menjadikan Bank KB Bukopin sebagai salah satu bank terbaik di Indonesia.
Berkat dedikasinya itu, Infobank Media Group menyematkan penghargaan kepada Tom. Ia telah sukses membawa Bank KB Bukopin menciptakan ide-ide baru dan kreatif, sekaligus kerja kerasnya dalam memperbaiki bisnis perusahaan.
Tom dinobatkan sebagai pemimpin terbaik dalam ajang “Top 100 CEO 2023” yang digelar di Four Seasons Hotel Jakarta, Selasa (5/12).
“Melalui penghargaan ini kami ingin menjadi bank yang bertrasformasi dan berubah untuk kepentingan nasabah ke depanya. Ini adalah acara yang dihadiri oleh para pemimpin yang tak hanya berasal dari perbankan, tapi semua industri keuangan. Saya harap Bank KB Bukopin bisa bersama-sama dengan anda semua untuk membentuk ekosisitem di Indonesia,” ujarnya.
Chairman of Infobank Media Group Eko B. Supriyanto menjelaskan, penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi atas kerja keras para CEO yang berhasil mengakselerasi maupun memperbaiki bisnisnya dengan gagasan-gagasan baru.
Infobank bersama IBI menyaring ribuan nama CEO dan leaders yang memiliki rekam jejak dalam merealisasikan gagasan dan inovasi untuk memajukan perusahaan. Sebanyak ribuan nama yang ada di database Infobank, maka terpilih 100 CEO yang dinilai berkinerja terbaik.
Selain para CEO terpilih, Infobank juga menyematkan penghargaan kepada 200 next leaders atau pemimpin potensial di industri keuangan. Para next leaders ini memiliki usia yang relatif muda atau berada di bawah 50 tahun. (*) Ranu Arasyki Lubis
Jakarta - PT. Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) telah menyalurkan Kredit Usaha Rakyat (KUR) senilai Rp158,60… Read More
Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dengan tegas melaksanakan langkah-langkah pengawasan secara ketat terhadap PT… Read More
Jakarta - Pada pembukaan perdagangan pagi ini pukul 9.00 WIB (22/11) Indeks Harga Saham Gabungan… Read More
Jakarta - Rupiah berpeluang masih melemah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) akibat ketegangan geopolitik Ukraina dan Rusia… Read More
Jakarta - Harga emas Antam atau bersertifikat PT Aneka Tambang hari ini, Jumat, 22 November… Read More
Jakarta - MNC Sekuritas melihat pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) secara teknikal pada hari… Read More