Teknologi

Gandeng Nokia, Surge Kembangkan Jaringan Internet untuk 25 Juta Rumah Tangga

Jakarta – PT Solusi Sinergi Digital Tbk (WIFI) atau Surge secara resmi telah melakukan kemitraan strategis dengan Nokia Indonesia dalam rangka mengembangkan dan memperluas layanan internet rumahan yang terjangkau kepada 25 juta rumah tangga di Pulau Jawa dan akan diperluas ke pulau lain di Indonesia.

Inisiatif tersebut bertujuan untuk memberikan layanan internet yang andal, berkecepatan tinggi, serta terjangkau bagi masyarakat, di mana Nokia akan berperan sebagai mitra strategis untuk Surge, menyediakan konektivitas jaringan end-to-end.

Selain itu, inisiatif ini akan menjawab kebutuhan Artificial Intelligence, Machine Learning, Automation, and User Experience Development yang diharapkan akan berdampak pada pendidikan yang mendukung pembelajaran jarak jauh, serta mengembangkan keterampilan digital yang esensial. Sehingga, dapat mempersiapkan generasi muda untuk berkontribusi pada peningkatan kecerdasan dan kesejahteraan bangsa.

Baca juga: Elon Musk Resmi Luncurkan Internet Starlink di Indonesia

Nantinya, Nokia akan menggunakan Software-Defined Lightspan FX access node terbarunya yang mampu menghadirkan GPON/XGS-PON/25GS-PON dan memanfaatkan platform otomasi Altiplano untuk mengoperasikan dan mengoptimalkan infrastruktur Surge, 

Di bawah kemitraan ini, Nokia akan menggelar jaringan DWDM tercanggih dengan menggunakan platform 1830 Photonic Service Switch, yang mampu mencapai kecepatan 400G atau lebih tinggi dengan penggunaan ruang dan konsumsi daya yang lebih rendah. 

Jaringan optik Nokia juga akan berfungsi sebagai backbone untuk konektivitas internet dan konektivitas data center berkapasitas tinggi, memastikan tingkat resiliensi yang tinggi dan latensi yang lebih rendah.

Selain itu, multi-layered IP solution network yang mutakhir juga kan diaplikasikan di sepanjang Pulau Jawa. Jaringan ini mencakup akses berkecepatan tinggi dan aggregation routers, bersama IP routing platform dari Nokia yang berbasis pada FP5 routing silicon sebagai intinya. 

Tujuannya adalah untuk menyediakan layanan home broadband dengan memanfaatkan teknologi Border Network Gateway, Carrier-Grade Network Address Translation, dan Internet Gateway dari Nokia.

Baca juga: Percepatan Konektivitas Internet, Anak Usaha Surge Teken MoU dengan Arsari Sentra Data

Presiden Direktur Surge, Yune Marketatmo, mengatakan bahwa, kemitraan dengan Nokia ini menandai tonggak penting dalam perjalanan kami untuk meningkatkan konektivitas digital yang handal dan terjangkau di seluruh Indonesia.

“Dengan teknologi terkini dari Nokia dan komitmen kami terhadap pengembangan infrastruktur telekomunikasi, kami yakin bahwa kami dapat memberikan dampak yang besar terhadap lanskap digital yang dapat memberikan dampak positif bagi perekonomian dan kesejahteraan masyarakat,” ucap Yune dalam keterangan resmi dikutip, 26 Juli 2024. (*)

Editor: Galih Pratama

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

Banyak Fitur dan Program Khusus, BYOND by BSI Raih Respons Positif Pasar

Jakarta – Super App terbaru dari PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI), yaitu BYOND by… Read More

10 hours ago

Pekan Kedua November, Aliran Modal Asing Keluar Indonesia Sentuh Rp7,42 Triliun

Jakarta – Bank Indonesia (BI) melaporkan aliran modal asing keluar (capital outflow) dari Indonesia pada pekan kedua… Read More

13 hours ago

IHSG Sepekan Turun 1,73 Persen, Kapitalisasi Pasar Bursa jadi Rp12.063

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) melaporkan bahwa data perdagangan saham pada pekan 11… Read More

14 hours ago

Top! Baru Setahun, Allianz Syariah Sudah jadi Market Leader

Jakarta – Kinerja PT Asuransi Allianz Life Syariah Indonesia atau Allianz Syariah tetap moncer di… Read More

18 hours ago

BPR Syariah BDS Serahkan Cash Waqf Linked Deposit Rp111 Juta ke Warga Yogyakarta

Jakarta - PT BPR Syariah BDS berkomitmen untuk memberikan pelbagai dampak positif bagi nasabahnya di Yogyakarta dan… Read More

1 day ago

Antusiasme Mahasiswa Udayana Sambut Gelaran Literasi Keuangan Infobank

Denpasar--Infobank Digital kembali menggelar kegiatan literasi keuangan. Infobank Financial & Digital Literacy Road Show 2024… Read More

1 day ago