Perbankan

Fungsi Intermediasi Tumbuh Solid, Bank Jatim Raup Laba Rp703,19 M di Semester I 2025

Jakarta – PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk (Bank Jatim) membukukan laba bersih (bank only) sebesar Rp703,19 miliar. Laba BPD terbesar kedua di Tanah Air itu mengalami peningkatan 13,26 persen year on year (yoy), dibandingkan Rp620,87 miliar di periode sama tahun lalu.

Kenaikan laba perseroan disokong fungsi intermediasi yang tumbuh solid. Meski kondisi ekonomi nasional dan regional masih menantang, mesin bisnis Bank Jatim bisa dipacu kencang sepanjang paruh pertama 2025. Penyaluran kredit Bank Jatim (bank only) tembus Rp67,31 triliun atau meningkat 15,91 persen secara tahunan.

Dari penyaluran kredit itu, Bank Jatim meraup pendapatan bunga sebesar Rp4,17 triliun, atau meningkat 10,32 persen dibandingkan Rp3,78 triliun di periode sama tahun sebelumnya. Dengan beban bunga yang hanya tumbuh tipis 0,82 persen, atau menjadi Rp1,23 triliun, pendapatan bunga bersih bank ini tercatat mencapai Rp1,94 triliun. Angka itu meningkat 14,39 persen secara tahunan.

Baca juga: Ditopang Faktor Ini, Laba Bank Banten Melonjak 76,97 Persen Jadi Rp6,30 M di Juni 2025

Plt. Direktur Utama Bank Jatim Arif Suhirman mengatakan, pertumbuhan kredit yang dibukukan perseroan mencerminkan adanya permintaan barang dan jasa di masyarakat.

“Memang tidak dipungkiri akses pembiayaan terhadap pelaku usaha harus dibuka selebar-lebarnya agar dapat menciptakan lapangan usaha dan pekerjaan baru, sehingga ekonomi dapat berputar dan tumbuh,” ujar Arif, dikutip, Kamis, 31 Juli 2025.

Ia melanjutkan, ada sejumlah faktor yang membuat Bank Jatim menorehkan raihan positif. Pertama, memfokuskan kembali kinerja kualitas aset. Perseroan memperbaiki struktur aset dan liabilities dengan penyaluran kredit yang lebih selektif, penyelesaian pinjaman yang optimal termasuk pertumbuhan dana pihak ketiga (DPK) yang sustainable.

Kedua, mengintegrasikan seluruh elemen bisnis, termasuk pemerintah daerah, UMKM, dan masyarakat ke dalam ekosistem digital yang terkait dan berkelanjutan. Ketiga, penerbitan obligasi yang merupakan aksi korporasi untuk mendukung ekspansi bisnis dan mengantisipasi pengetatan likuiditas.

Ketiga strategi itu menjadi bagian rencana strategis perseroan mewujudkan ambisi menjadi BPD nomor satu di Indonesia.

Baca juga: Laba Bank Kalteng Naik 6,4 Persen Jadi Rp204,47 Miliar di Juni 2025

Saat ini, Bank Jatim masih menempati posisi kedua terbesar BPD dengan total aset konsolidasi sebesar Rp118,16 triliun per Juni 2025.

Arif menambahkan, perseroan juga sudah menyiapkan sejumlah strategi untuk menghadapi tantangan di semester II 2025. Di antaranya dengan tetap berorientasi pada pertumbuhan yang fokus pada kualitas, meningkatkan efisiensi, dan menggali potensi pendapatan baru.

”Kami akan terus bekerja keras untuk mencapai target yang telah ditetapkan dan memberikan nilai tambah bagi seluruh pemangku kepentingan,” pungkasnya. (*) Ari Astriawan

Galih Pratama

Recent Posts

Rebranding Produk Tabungan BTN Pos, BTN Bidik Dana Murah Rp5 Triliun

Poin Penting BTN rebranding e’Batarapos menjadi Tabungan BTN Pos sebagai langkah strategis memperluas inklusi keuangan… Read More

9 hours ago

Aliran Modal Asing Masuk RI Rp1,44 Triliun pada Awal 2026

Poin Penting Aliran modal asing masuk Rp1,44 triliun di awal Januari 2026, mayoritas mengalir ke… Read More

15 hours ago

KPK Tetapkan 5 Tersangka Terkait OTT Dugaan Suap Pajak di KPP Madya Jakut

Poin Penting KPK tetapkan 5 tersangka OTT dugaan suap pajak KPP Madya Jakarta Utara. 3… Read More

16 hours ago

Begini Gerak Saham Indeks INFOBANK15 di Tengah Penguatan IHSG

Poin Penting IHSG ditutup menguat 0,13 persen pada perdagangan Jumat (9/1/2026), meski mayoritas indeks domestik… Read More

16 hours ago

Sempat Sentuh Level 9.000, IHSG Sepekan Menguat 2,16 Persen

Poin Penting IHSG menguat 2,16 persen sepanjang pekan 5-9 Januari 2026 dan sempat menembus level… Read More

18 hours ago

Rosan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Poin Penting Munas VII MES menetapkan Rosan Roeslani sebagai Ketua Umum dan Ferry Juliantono sebagai… Read More

23 hours ago