Jakarta–Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI) atau Indonesia Eximbank dan Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) menandatangani nota kesepahaman tentang pemanfaatan fasilitas pembiayaan ekspor nasional bagi pengembangan usaha pelaku ekonomi kreatif, di Jakarta, Kamis, 26 Januari 2017.
Dalam kerja sama ini pelaku ekonomi kreatif binaan Bekraf bukan hanya bisa mendapatkan fasilitas pembiayaan ekspor nasional oleh Indonesia Eximbank, tetapi juga edukasi terkait akses pembiayaan ekspor nasional. Fasilitas pembiayaan ekspor nasional dari Indonesia Eximbank berbentuk pembiayaan, penjaminan dan/atau asuransi, termasuk bimbingan dan jasa konsultasi kepada pelaku usaha ekonomi kreatif yang berorientasi ekspor.
(Baca juga: Indonesia Eximbank Gandeng Lembaga Ekspor 5 Negara)
Pelaksana Tugas (Plt) Direktur Eksekutif Indonesia Eximbank, Susiwijono Moegiarso mengatakan, adanya kerja sama ini bertujuan untuk mendorong dan memajukan ekspor nasional di bidang ekonomi kreatif sesuai dengan fungsi dan peranannya. Dengan begitu, industri ekonomi kreatif akan berkembang.
Dia menekankan, Indonesia Eximbank terus berkomitmen untuk menjalankan perannya dalam memberikan layanan pembiayaan ekspor dengan suku bunga kompetitif, fasilitas penjaminan dan asuransi yang dapat meminimalisir risiko dalam aktivitas ekspor serta jasa konsultasi untuk meningkatkan daya saing eksportir Indonesia. (Bersambung ke halaman berikutnya)
Page: 1 2
Jakarta - PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) masih mengkaji ihwal kenaikan PPN 12 persen… Read More
Jakarta – Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menegaskan kenaikan tarif Pajak Pertambahan Nilai (PPN) menjadi… Read More
Jakarta – Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada hari ini, Senin, 23 Desember 2024, ditutup… Read More
Jakarta - Terdakwa Harvey Moeis dinyatakan bersalah atas tindak pidana korupsi pada penyalahgunaan izin usaha… Read More
Jakarta - PT KAI (Persero) Daop 1 Jakarta terus meningkatkan kapasitas tempat duduk untuk Kereta… Read More
Jakarta – Starbucks, franchise kedai kopi asal Amerika Serikat (AS) tengah diterpa aksi pemogokan massal… Read More