Teknologi

Dukung Transformasi Digital, Perusahaan Bisa Manfaatkan Cloud Platform Ini

Jakarta – Transformasi digital menawarkan banyak kemudahan. Proses bisnis bisa menjadi lebih cepat dan mudah. Biaya pun bisa jadi lebih efisien. Namun dalam penerapannya, transformasi digital tidaklah sederhana. Banyak aspek yang harus disiapkan.

Digitalisasi butuh ditopang infrastruktur jaringan, platform manajemen data, hingga solusi keamanan siber yang mumpuni.

Hal itu terungkap dalam seminar Unlock Your Competitive Edge with Nutanix Cloud Platform yang digelar Multipolar Technology (MLPT) kerja sama dengan Nutanix dan Helios Informatika Nusantara di Jakarta, beberapa hari lalu.

Baca juga: Sederet Keunggulan Open Source dan Cloud untuk Modernisasi Layanan Perbankan Digital

Menurut Jeffry Tjiung Sendjaja, Division Head Server and Storage MLPT, solusi Nutanix Cloud Platform bisa menjadi pilihan untuk memenuhi standar kebutuhan digitalisasi perusahaan. Solusi penyimpanan data terpadu (hyperconnected infrastructure) ini mendukung performa aplikasi atau operasional bisnis perusahaan agar berjalan optimal, aman, cerdas, dan otomatis.

“One Platform ini dapat menyatukan layanan yang berada di atas infrastruktur on-premise, on-cloud, atau on-hybrid cloud alias hybrid multicloud secara lebih sederhana,” ujar Jeffry dalam keterangan resmi, Rabu, 17 Juli 2024.

Solusi ini diklaim mempunyai banyak keunggulan kompetitif, termasuk dari sisi ketahanan, optimalisasi yang berpusat pada aplikasi, hingga performa membaca data yang lebih konsisten.

Adrian Kustiawan, Presales Server x86 Head MLPT, menambahkan, platform ini menawarkan keunggulan manajemen klaster yang membuat penskalaan kinerja bisnis linier dengan pertumbuhan kapasitas yang fleksibel. Pada akhirnya akan membuat biaya lebih efisien.

“Biaya penyimpanan data yang lebih efisien jelas amat menggiurkan karena bagaimana pun perusahaan harus menekan pengeluaran semurah mungkin dan mendongkrak pendapatan semaksimal mungkin,” tambahnya.

Baca juga: 3 Manfaat Teknologi AI Generatif bagi Perbankan, Salah Satunya Tangkal Fraud

Dari sisi keamanan, solusi ini memiliki basis keamanan data cyber resilience berstandar militer yang telah diakui, salah satunya oleh National Institute of Standards and Technology, Kementerian Perdagangan Amerika Serikat.

Terbaru, Nutanix Cloud Platform sudah mampu menyederhanakan adopsi generative AI (GenAI) dengan mengintegrasikan basis data sesuai kebutuhan perusahaan. Fitur tersebut pun telah dibekali Large Language Models sehingga percakapannya dapat disesuaikan dengan bahasa yang diinginkan. (*) Ari Astriawan

Galih Pratama

Recent Posts

Rebranding Produk Tabungan BTN Pos, BTN Bidik Dana Murah Rp5 Triliun

Poin Penting BTN rebranding e’Batarapos menjadi Tabungan BTN Pos sebagai langkah strategis memperluas inklusi keuangan… Read More

4 hours ago

Aliran Modal Asing Masuk RI Rp1,44 Triliun pada Awal 2026

Poin Penting Aliran modal asing masuk Rp1,44 triliun di awal Januari 2026, mayoritas mengalir ke… Read More

10 hours ago

KPK Tetapkan 5 Tersangka Terkait OTT Dugaan Suap Pajak di KPP Madya Jakut

Poin Penting KPK tetapkan 5 tersangka OTT dugaan suap pajak KPP Madya Jakarta Utara. 3… Read More

11 hours ago

Begini Gerak Saham Indeks INFOBANK15 di Tengah Penguatan IHSG

Poin Penting IHSG ditutup menguat 0,13 persen pada perdagangan Jumat (9/1/2026), meski mayoritas indeks domestik… Read More

12 hours ago

Sempat Sentuh Level 9.000, IHSG Sepekan Menguat 2,16 Persen

Poin Penting IHSG menguat 2,16 persen sepanjang pekan 5-9 Januari 2026 dan sempat menembus level… Read More

13 hours ago

Rosan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Poin Penting Munas VII MES menetapkan Rosan Roeslani sebagai Ketua Umum dan Ferry Juliantono sebagai… Read More

18 hours ago