Keuangan

Dukung Perekonomian, Bhinneka Life Konsisten Tingkatkan Penerapan GCG

Jakarta – Pertumbuhan ekonomi secara umum tentunya didukung oleh perkembangan kegiatan bisnis perusahaan dari berbagai sektor industri yang menopang arus kegiatan ekonomi di seluruh wilayah Indonesia. Dalam mendukung pertumbuhan ekonomi tersebut, PT Bhinneka Life Indonesia konsisten menerapkan prinsip Tata Kelola Perusahaan Yang Baik atau Good Corporate Governance (GCG).

Keberlanjutan kegiatan bisnis perusahaan sangat bergantung pada hubungan para stakeholder yang seringkali memiliki kebutuhan berbeda antara satu  dengan lainnya. Oleh karena itu sangat penting bagi perusahaan untuk memiliki tata kelola perusahaan yang baik guna membangun lingkungan bisnis yang kokoh dan berkelanjutan.

PT Bhinneka Life Indonesia sendiri berhasil menerapkan pedoman kode etik melalui platform Learning Management System (BSHINE) kepada seluruh karyawan. Perseroan juga menetapkan sistem pelaporan pelanggan atau Whistle Blowing System untuk mencegah dan menangani dugaan pelanggaran di lingkungan perusahaan.

Optimalnya dukungan dan layanan Bhinneka Life bagi nasabah dengan menghadirkan produk asuransi terbaik, membantu meningkatkan pemahaman asuransi, dan selalu melakukan pengenalan literasi serta inklusi keuangan bagi seluruh masyarakat Indonesia, menjadi dasar Bhinneka Life dinobatkan sebagai perusahaan yang menerapkan Good Corporate Governance.

“Bhinneka Life untuk terus menjaga dan meningkatkan tata kelola perusahaan yang baik sebagai bentuk daripada tanggung jawab Bhinneka Life kepada seluruh stakeholdernya,” ujar Direktur Utama Bhinneka Life, Benny Indra seperti dikutip 25 Februari 2022.

Wujud nyata komitmen Bhinneka Life dalam mengimplementasikan prinsip GCG, mengantarkan Bhinneka Life meraih penghargaan Excellence Good Corporate Governance Implementation on Developing Insurance Product Segmentation (Category: Life Insurance) dalam ajang Indonesia Excellence Good Corporate Governance Awards 2022.

Penghargaan ini diterima oleh Direktur Utama Bhinneka Life, Benny Indra, secara virtual. “Saya mewakili Bhinneka Life mengucapkan terima kasih atas penganugerahan penghargaan Indonesia Excellence Good Corporate Governance Awards 2022. Penghargaan ini merupakan suatu kehormatan dan kebanggaan bagi kami semua, dan penghargaan ini kami dedikasikan kepada  seluruh  stakeholder dan pemegang polis kami,” ucap Benny.

Dengan penghargaan yang mengusung tema “Implementing a Continuous Process” ini, pelaku bisnis Indonesia didorong untuk selalu menerapkan tata kelola perusahaan yang baik (Good Corporate Governance) sehingga terwujud lingkungan bisnis yang kokoh dan berkelanjutan. (*)

 

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Siap-siap! Menkop Budi Arie bakal Bikin Anggota Koperasi Melonjak Drastis

Jakarta – Menteri Koperasi (Menkop) Budi Arie Setiadi berkomitmen penuh untuk mendongkrak rasio kepesertaan masyarakat… Read More

38 seconds ago

Presiden Prabowo Memulai Lawatan Luar Negeri, Ini Negara-negara Tujuannya

Jakarta - Presiden RI Prabowo Subianto memulai kunjungan kerja luar negeri perdananya, dengan mengunjungi sejumlah negara… Read More

1 hour ago

IHSG Ditutup Bertahan di Zona Hijau ke Level 7.287

Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini, 8 November 2024, ditutup menguat di… Read More

1 hour ago

Trump jadi Presiden AS, Sri Mulyani Beberkan Dampaknya ke Pasar Keuangan RI

Jakarta - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) RI menyoroti pengaruh kemenangan Donald Trump sebagai Presiden Amerika Serikat… Read More

2 hours ago

1.001 PR BUMN Era Prabowo-Gibran

Jakarta - Erick Thohir kembali menduduki kursi Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) di Kabinet… Read More

2 hours ago

Tiket.com Gandeng Accor, Sediakan Pilihan 500 Hotel bagi Wisatawan

Jakarta - Accor, pemimpin global industri perhotelan, resmi mengumumkan kemitraan strategis global dengan Tiket.com, salah… Read More

2 hours ago