News Update

Dukung Gerakan GNNT, Tiga BUMN Luncurkan JM Access

Jakarta — Dalam rangka mendukung Gerakan Nasional Non Tunai (GNNT) di jalan tol yang akan berlaku mulai Oktober 2017 serta mendorong penerapan Multi Lane Free Flow (MLFF), tiga Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yaitu PT Jasa Marga (Persero) Tbk, PT Telkom Indonesia (Persero), Tbk (Telkom) dan Perum Damri, bersinergi meluncurkan JM Access, yaitu sistem pembayaran tol berbasis On Board Unit (OBU).

Peluncuran JM Access secara resmi ditandai dengan Penyerahan OBU oleh Direktur Utama Jasa Marga Desy Arryani kepada Direktur Utama Perum Damri Sarmadi Usman yang disaksikan oleh Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Herry Trisaputra Zuna, Direktur Enterprise & Business Telkom Dian Rachmawan, Deputi BUMN KSPP Fadjar Judisiawan dan Pejabat Bank Indonesia, di Gerbang Tol (GT) Prof. Dr. Ir. Soedijatmo (Kapuk).

Jasa Marga sebagai operator jalan tol bersama TelkomGroup melakukan terobosan dalam menciptakan transaksi di jalan tol secara efektif dan efisien.

Pemanfaatan OBU di Bus Damri diharapkan dapat membuat efisiensi waktu tempuh perjalanan bus dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta.

Telkom Group sebagai BUMN di bidang telekomunikasi digital menyambut positif sinergi di bidang transaksi jalan tol tersebut, sebagai upaya mewujudkan harapan Kementerian BUMN dalam hal digitalisasi BUMN. (Bersambung ke halaman berikutnya)

Page: 1 2

Dwitya Putra

Recent Posts

Pendapatan MNC Digital (MSIN) Rp2,30 T di September 2024, Laba Bersih Naik Signifikan

Jakarta - PT MNC Digital Entertainment Tbk (MSIN), anak perusahaan dari PT Media Nusantara Citra… Read More

1 hour ago

Krisis Daya Beli: Masyarakat Tetap Prioritaskan Kebutuhan Makanan

Jakarta - Penurunan jumlah kelas menengah dan daya beli masyarakat belakangan ini menimbulkan kekhawatiran di… Read More

2 hours ago

Prabowo Terima Surat Kepercayaan 7 Dubes Negara Sahabat, dari Eropa-Asia Tengah

Jakarta - Presiden Prabowo Subianto menerima surat kepercayaan dari tujuh Duta Besar Luar Biasa dan… Read More

3 hours ago

Unilever Food Solutions Perkenalkan 5 Tren Kuliner 2024 untuk Bisnis Horeka di Indonesia

Jakarta – Unilever Food Solutions (UFS), perusahaan penyedia layanan makanan profesional, memperkenalkan lima tren kuliner… Read More

3 hours ago

BCA Umumkan Penerima Hadiah Program Gebyar Badan Usaha 2024

Presiden Direktur PT Bank Central Asia Tbk (BCA) Jahja Setiaatmadja memberikan sambutan saat acara pengumuman… Read More

3 hours ago

SuperApp BYOND by BSI Siap Meluncur Layanan Makin Lengkap, Lebih User Friendly, Semakin Aman

Suasana saat konferensi pers Pre-Grand Launching BYOND by BSI, di Jakarta. Karyawan tengah menunjukan SuperApp… Read More

3 hours ago